Bikin Heboh, Ini Dia Daftar Mutasi 16 Pejabat Eselon II Pemkot Bekasi

- Jurnalis

Jumat, 13 Mei 2022 - 06:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Surat kaleng yang berisi daftar mutasi pejabat Pemkot Bekasi tanpa tanda tangan maupun cap stempel Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto.

Surat kaleng yang berisi daftar mutasi pejabat Pemkot Bekasi tanpa tanda tangan maupun cap stempel Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto.

KOTA BEKASI – Hingga hari ini, Jum’at (13/05/2022) pagi, Kota Bekasi masih dihebohkan dengan rencana mutasi sejumlah pejabat di lingkup Pemerintah Kota Bekasi sehingga menjadi topik pembicaraan hangat oleh berbagai kalangan, terutama ASN di Kota Bekasi.

Surat kaleng yang berisi daftar mutasi pejabat Pemkot Bekasi setingkat Kepala Dinas pun kini menyeruak ke permukaan bersamaan dengan beredarnya surat dari Kementerian Dalam Negeri per tanggal 9 Mei 2022 bernomor 821/3051/0TDA tentang Persetujuan, Pengukuhan dan Pelantikan Pejabat di lingkungan Pemkot Bekasi.

Surat mutasi cap kaleng tersebut memuat setidaknya 16 nama pejabat Eselon II.B dengan keterangan mutasi.

Di bagian akhir surat, terdapat kolom Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto tanpa tanda tangan maupun cap stempel.

Sementara Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Kota Bekasi, Karto mengaku bahwa dirinya belum mengetahui surat persetujuan mutasi dan promosi eselon 3 dan 4 dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yang beredar.

Baca Juga:  Tuntut Transparansi Anggaran Wisuda, Amunisi Geruduk Rektoriat Unisma Bekasi

“Ya benar suratnya dari Kemendagri. Tapi saya belum mengetahui fisiknya surat tersebut,” katanya saat dihubungi Rakyat Bekasi, Kamis (12/05/2022).

Kemudian, untuk Mutasi pejabat setingkat Kepala Dinas, Staf Ahli dan Asisten Daerah (Asda) yang terpisah dari surat Kemendagri, dirinya juga tidak mengetahui terkiat surat tersebut.

“Itu juga saya belum mengetahui surat mutasi Eselon II. Saya juga itu belum lihat surat fisiknya,” tutupnya.

Berikut daftar nama mutasi pejabat Eselon II Pemkot Bekasi yang tertera di surat kaleng:

  1. Kepala Dinas Pendidikan Inayatulah menjadi Kepala Dinas arsip dan Perpustakaan.
  2. Asda I Yudianto menjadi Asda II.
  3. Kepala BKPSDM Karto menjadi Asda I.
  4. Kepala Dinas Kesehatan Tanti Rohilawati menjadi Staf Ahli bidang Ekonomi.
  5. Staf Ahli bidang Ekonomi UU Saeful Mikdar menjadi Kepala Dinas Pendidikan.
  6. Kepala DPMPTSP Lintong Dianto Putra menjadi Kepala Dinas Kesehatan.
  7. Kasatpol PP Abi Hurairah menjadi Kadisparbud.
  8. Kepala Dinas arsip dan Perpustakaan Alexander Zulkarnaen menjadi Kepala Bapelitbangda.
  9. Asda II Darsono menjadi Kepala BKPSDM.
  10. Kadis LH Yayan Yuliana menjadi Kepala DPMPTSP.
  11. Kepala Bapelitbangda Dinar Faizal Badar menjadi Kepala BPKAD.
  12. Kepala DBMSDA Arief Maulana menjadi Kepala Bapenda.
  13. Kepala Dinas Koperasi Abdillah menjadi Staf Ahli Wali Kota.
  14. Kepala BPKAD Nadih Arifin menjadi Kasatpol PP.
  15. Kepala Dinsos Ahmad Yani menjadi Kepala Dinas Koperasi.
  16. Staf Ahli Wali Kota bidang Keuangan dan SDM Mohammad Bambang Santoso menjadi Kepala Dinas Sosial.
Baca Juga:  827 Bacaleg Memenuhi Syarat, KPU Kota Bekasi Umumkan DCS Pemilu 2024

(mar)

Berita Terkait

Ini Dia Aspirasi Warga RW05 Padurenan dalam Reses III Mas Tumai
Lima Hari Menjabat Tanpa Rumah Dinas, Raden Gani Muhamad PP Jakarta – Bekasi
Jual Anak di bawah Umur via Michat, Polisi Tangkap Pasutri di Jatiasih
Tak Hanya Infrastruktur, Gus Shol Siap Perjuangkan Insentif bagi RT/RW di Kota Bekasi
Dianggap Tak Serius Bahas Stunting, Komisi IX DPR Bakal Panggil Wali Kota Bekasi
Begal Lukai Leher Wanita Muda saat CFD di Bekasi
Gegara Hentikan Laporan Netralitas ASN, Bawaslu Kota Bekasi Bakal Diseret ke DKPP
Sambangi PWI, Willy Sadli dan Mulyadi Forkim Minta Maaf
Berita ini 1,260 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 25 September 2023 - 11:04 WIB

Ini Dia Aspirasi Warga RW05 Padurenan dalam Reses III Mas Tumai

Senin, 25 September 2023 - 09:18 WIB

Lima Hari Menjabat Tanpa Rumah Dinas, Raden Gani Muhamad PP Jakarta – Bekasi

Minggu, 24 September 2023 - 15:26 WIB

Tak Hanya Infrastruktur, Gus Shol Siap Perjuangkan Insentif bagi RT/RW di Kota Bekasi

Minggu, 24 September 2023 - 10:42 WIB

Dianggap Tak Serius Bahas Stunting, Komisi IX DPR Bakal Panggil Wali Kota Bekasi

Minggu, 24 September 2023 - 10:18 WIB

Begal Lukai Leher Wanita Muda saat CFD di Bekasi

Sabtu, 23 September 2023 - 13:44 WIB

Gegara Hentikan Laporan Netralitas ASN, Bawaslu Kota Bekasi Bakal Diseret ke DKPP

Sabtu, 23 September 2023 - 09:42 WIB

Sambangi PWI, Willy Sadli dan Mulyadi Forkim Minta Maaf

Jumat, 22 September 2023 - 18:12 WIB

Kenakan Batik Merah, Raden Gani Muhamad Sambangi Pimpinan DPRD Kota Bekasi

Berita Terbaru

Anggota DPRD Kota Bekasi asal Fraksi PDI Perjuangan Tumai menggelar reses III di Mustika Mini Soccer Jl Telkom No 5, RT001/RW005, Padurenan, Kec. Mustika Jaya, Kota Bekasi, Jawa Barat, Minggu (24/09/2023).

Bekasi Raya

Ini Dia Aspirasi Warga RW05 Padurenan dalam Reses III Mas Tumai

Senin, 25 Sep 2023 - 11:04 WIB