APJII: Penjualan Internet Service Provider 2023 Diprediksi Naik 8,80 Persen

- Jurnalis

Jumat, 31 Maret 2023 - 08:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ilustrasi internet broadband (istimewa)

ilustrasi internet broadband (istimewa)

JAKARTA – Hasil survei yang dilakukan oleh Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) memperkirakan bahwa penjualan Internet Service Provider (ISP) akan mengalami pertumbuhan pada tahun 2023 dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Sekretaris Jenderal APJII, Zulfadly Syam, mengungkapkan bahwa survei internal anggota APJII tersebut memprediksi kenaikan penjualan ISP tahun 2023 sebesar 8,80 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Zulfadly mengatakan bahwa estimasi tahun 2022 sebesar 31,38 persen akan menjadi 40,20 persen pada tahun 2023, dengan tambahan 8,80 persen anggota yang meyakini omzet akan naik 20 hingga 50 persen pada tahun ini.

Kendati demikian, kata dia, survei anggota APJII pada tahun 2022 memprediksi penurunan penjualan ISP sebanyak 7,95 persen, sementara pada tahun 2023 diprediksi akan menurun sebanyak 6,70 persen.

“Estimasi tahun 2022 sebanyak 31,38 persen menjadi 40,20 persen di tahun 2023. Ada tambahan 8,80 persen anggota yang meyakini omzet akan naik 20 hingga 50 persen tahun ini,” kata Zulfadly Syam ketika menyampaikan hasil “Survei ISP Industry dan Market Profile” di Jakarta, Kamis (30/03/2023) malam.

Lebih lanjut, anggota APJII yang memprediksi penjualan ISP meningkat mulai dari 0 sampai 20 persen pada tahun 2023 mencapai 39,30 persen.

Baca Juga:  Garuda Indonesia PHK Ribuan Karyawan

Sementara itu, anggota yang memprediksi peningkatan mulai dari 50 hingga 100 persen sebanyak 10,90 persen, dan prediksi peningkatan penjualan ISP di atas 100 persen sebanyak 2,90 persen.

Menurut Zulfadly, hasil survei tersebut sejalan dengan upaya pemerintah dalam mendorong digitalisasi di segala bidang, serta peningkatan konsumsi internet di Indonesia yang terus meningkat selama pandemi.

“Ini sejalan dengan upaya pemerintah mendorong digitalisasi di segala bidang. Faktor lainnya adalah pandemi yang membuat penetrasi digital terus meningkat,” ujarnya.

Survei tersebut juga menunjukkan bahwa mayoritas responden memperkirakan pertumbuhan industri ISP pada tahap Growing Stage (industri ISP akan bertumbuh dengan tingkat pertumbuhan yang tinggi) sebanyak 50,63 persen.

Baca Juga:  Gelontorkan Rp633 Triliun, Elon Musk Caplok 100 Persen Saham Twitter

Sedangkan Starting up Stage (industri bertumbuh namun pertumbuhannya masih relatif rendah) sebanyak 23,85 persen.

Sebanyak 20,92 persen responden menganggap Shakeout Stage (industri bertumbuh tetapi sudah mulai stagnan), dan sisanya menganggap industri tidak lagi bertumbuh dan bahkan mengalami penurunan pada tahap Maturity Stage dan Declining Stage.

Survei ini melibatkan 562 responden anggota APJII dari seluruh Indonesia, dari total 894 anggota. Survei dilakukan bersama dengan SRA Consulting melalui metode blasting secara online. (*)

Berita Terkait

Tiga Pekerja di-PHK Sepihak, PT Morita Tjokro Gearindo Kangkangi UU 13/2023
Timezone Hadirkan “NextGen Experience” 57 Games Terbaru di Summarecon Mall Bekasi
Tak Mau Kalah dari Pertamina, Ini Harga BBM Terbaru di SPBU Vivo dan Shell Indonesia
Ini Dia 10 Aplikasi Pendeteksi Gempa dan Tsunami untuk Android dan iOS
Gangguan Massal Terjadi di Platform X, Elon Musk Belum Klarifikasi
Ini Dia 10 Penyakit Akibat Pencemaran Udara yang Perlu Diwaspadai
Langit Indonesia Bakal Bertabur Hujan Meteor Perseid Dini Hari Nanti
Menteri Kesehatan RI Temui Elon Musk Jajaki Akses Internet untuk 2.200 Puskesmas Terpencil
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 25 September 2023 - 11:04 WIB

Ini Dia Aspirasi Warga RW05 Padurenan dalam Reses III Mas Tumai

Senin, 25 September 2023 - 09:18 WIB

Lima Hari Menjabat Tanpa Rumah Dinas, Raden Gani Muhamad PP Jakarta – Bekasi

Senin, 25 September 2023 - 00:20 WIB

Jual Anak di bawah Umur via Michat, Polisi Tangkap Pasutri di Jatiasih

Minggu, 24 September 2023 - 10:42 WIB

Dianggap Tak Serius Bahas Stunting, Komisi IX DPR Bakal Panggil Wali Kota Bekasi

Minggu, 24 September 2023 - 10:18 WIB

Begal Lukai Leher Wanita Muda saat CFD di Bekasi

Sabtu, 23 September 2023 - 13:44 WIB

Gegara Hentikan Laporan Netralitas ASN, Bawaslu Kota Bekasi Bakal Diseret ke DKPP

Sabtu, 23 September 2023 - 09:42 WIB

Sambangi PWI, Willy Sadli dan Mulyadi Forkim Minta Maaf

Jumat, 22 September 2023 - 18:12 WIB

Kenakan Batik Merah, Raden Gani Muhamad Sambangi Pimpinan DPRD Kota Bekasi

Berita Terbaru

Anggota DPRD Kota Bekasi asal Fraksi PDI Perjuangan Tumai menggelar reses III di Mustika Mini Soccer Jl Telkom No 5, RT001/RW005, Padurenan, Kec. Mustika Jaya, Kota Bekasi, Jawa Barat, Minggu (24/09/2023).

Bekasi Raya

Ini Dia Aspirasi Warga RW05 Padurenan dalam Reses III Mas Tumai

Senin, 25 Sep 2023 - 11:04 WIB