Pemkab dan Pemkot Bekasi Tandatangani BKU, Perumda Tirta Patriot Bakal Kelola Cabang Rawa Tembaga Tahun 2024

- Jurnalis

Jumat, 22 Desember 2023 - 08:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj Wali Kota Bekasi Gani Muhamad (kiri) dan Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan (kanan) menandatangani perjanjian kerjasama antara Pemkot dan Pemkab Bekasi.

Pj Wali Kota Bekasi Gani Muhamad (kiri) dan Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan (kanan) menandatangani perjanjian kerjasama antara Pemkot dan Pemkab Bekasi.

KOTA BEKASI – Pemerintah Kota Bekasi dan Pemerintah Kabupaten Bekasi bersepakat melakukan penandatanganan Bantuan Keuangan umum (BKU) terkait pemisahan aset Perumda Tirta Bhagasasi.

Pj Wali Kota Bekasi Raden Gani Muhamad dalam sambutannya menyampaikan bahwa hari ini merupakan rangkaian kesepakatan bersama terkait pemisahan aset Perumda Tirta Bhagasasi pada tahun 2022.

“Guna meningkatkan cakupan pelayanan air bersih, pada hari ini diselenggarakan penandatanganan naskah perjanjian BKU guna Pemisahan aset dan wilayah pengelolaan Perumda Tirta Bhagasasi ke Kota Bekasi,” ucap Gani Muhamad.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Gani, sesuai kesepakatan bersama, Pemerintah Kota Bekasi memiliki kewajiban pembayaran kompensasi dari total aset yang bakal diserahkan yakni mencapai Rp155 miliar.

“Pembayaran kompensasi pemisahan aset akan dilanjutkan tahapannya sesuai yang tertuang di APBD 2024 sebesar 50 miliar, dan anggaran APBD perubahan sebesar 55,3 miliar,” ungkap Gani.

PJ Bupati dan Wali Kota Bekasi beserta jajaran direksi Perumda Tirta Patriot dan Tirta Bhagasasi berpose seusai penandatanganan perjanjian.

Dengan tahapan proses ini, Gani berharap agar Perumda Tirta Patriot bisa menambah cakupan area layanan agar masyarakat dapat mengakses layanan air bersih.

Baca Juga:  Dewan Gerindra Kota Bekasi Terkena Serangan Jantung Usai Interupsi di Sidang Paripurna

Gani juga meminta kepada Sekda Kota Bekasi serta BPKAD, untuk terus mengawal sampai selesainya proses tahapan pemisahan aset Perumda Tirta Bhagasasi.

Sementara itu di tempat yang sama, Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan membeberkan bahwa sudah 3 cabang yang diserahkan Perumda Tirta Bhagasasi ke Kota Bekasi.

Baca Juga:  Kaesang Temui Prabowo Sore Ini, Arah Dukungan PSI Berubah?

“Setelah ada pembayaran tahap selanjutnya, kita akan serahkan cabang rawa tembaga ke Perumda Tirta Patriot. Ini merupakan komitmen bersama sebagai itikad baik kami untuk cakupan layanan air bersih di Kota Bekasi,” bebernya.

Baca Juga:  Sejumlah Organisasi Profesi Wartawan Bersepakat Bentuk Pokja DPRD Kota Bekasi

Sebagai informasi, baru 3 aset Perumda Tirta Bhagasasi di wilayah Kota Bekasi yang baru diserahterimakan kepada Perumda Tirta Patriot, yakni Kantor Cabang Wisma Asri, Cabang Pembantu Harapan Baru, dan Cabang Pembantu Pondok Gede. (Mar)

Visited 10 times, 1 visit(s) today

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Wiwiek Hargono Nakhodai Kormi Kota Bekasi Tetap Eksis Meski Tanpa Hibah
Pj Gani Agendakan Kegiatan K3 Alun-alun Kota Bekasi Bakal Digelar tiap Jumat
Pj Gani Sambut Kehadiran Transportasi Umum Baru di Kota Bekasi, MRT Tomang – Medan Satria
Pemkot Bekasi Gelar K3 Massal Bersihkan Alun-alun M Hasibuan Jelang Long Weekend
Paslon Ri-Sol dan U2N Belum Tentukan Siapa Ketua Tim Pemenangan Pilkada Kota Bekasi
Tambah Rute Baru, Kini BISKITA Trans Bekasi Patriot Lewat Tiga Pusat Perbelanjaan Ini
Bekasi Keluarkan Surat Edaran Ancaman Gempa Megathrust Selat Sunda
Pertengahan September, BISKITA Trans Bekasi Patriot Layani Rute Baru

Berita Terkait

Minggu, 15 September 2024 - 09:51 WIB

Wiwiek Hargono Nakhodai Kormi Kota Bekasi Tetap Eksis Meski Tanpa Hibah

Sabtu, 14 September 2024 - 12:45 WIB

Pj Gani Agendakan Kegiatan K3 Alun-alun Kota Bekasi Bakal Digelar tiap Jumat

Jumat, 13 September 2024 - 12:26 WIB

Pj Gani Sambut Kehadiran Transportasi Umum Baru di Kota Bekasi, MRT Tomang – Medan Satria

Jumat, 13 September 2024 - 11:24 WIB

Pemkot Bekasi Gelar K3 Massal Bersihkan Alun-alun M Hasibuan Jelang Long Weekend

Kamis, 12 September 2024 - 10:11 WIB

Paslon Ri-Sol dan U2N Belum Tentukan Siapa Ketua Tim Pemenangan Pilkada Kota Bekasi

Berita Terbaru

error: Content is protected !!