KOTA BEKASI – Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Kementerian Perhubungan bersama Dinas Perhubungan Kota Bekasi melakukan uji coba perdana Bus BISKITA Trans Bekasi Patriot dengan rute Vida Bantargebang menuju Summarecon Bekasi.
Melalui uji coba tersebut, demi melihat kesiapan sarana dan prasarana pendukung pengoperasian BISKITA Trans Bekasi Patriot yang rencananya bakal dilaunching oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dalam waktu dekat.
Direktur Angkutan BPTJ Tatan Rustandi mengatakan bahwa pihaknya bersama dengan Dinas Perhubungan Kota Bekasi melakukan uji coba rute Bus BISKITA Trans Bekasi Patriot Vida Bantargebang menuju ke Summarecon Bekasi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Layanan konsepnya adalah bordernisasi layanan angkutan umum di wilayah Bodetabek, kita sudah melaksanakan di Bogor. Kenapa disebut bordernisasi? karena layanan ini berbeda, kalo di Jakarta ada Transjakarta, ini ada Trans Bekasi Patriot,” ucap Tatan kepada awak media saat uji coba BISKITA Trans Bekasi Patriot, Kamis (29/02/2024).
Adapun mode layanan Bus ini, kata dia, diantaranya menggunakan layanan Buy The Service (BTS) yang semua unsurnya menggunakan sistem digitalisasi.
Seperti penggunaan sistem ticketing melalui tapping dengan menggunakan uang kartu elektronik atau e-money yang diterbitkan 4 Bank tertentu, baik Bank pemerintah maupun swasta seperti; Bank BCA.
“Dengan menganut sistem layanan Buy the Service (BTS) yang berarti membeli layanan, pengemudi tidak boleh melakukan transaksi. Ini investasi dilakukan oleh swasta, layanannya bagus kita beli khusus untuk kepentingan masyarakat Kota Bekasi,” jelasnya.
“Jadi masyarakat melakukan pembayaran menggunakan sistem tapping. Meski demikian, layanan bus ini akan gratis selama enam bulan lamanya, sehingga tapping dari penumpang tidak memotong saldo alias nol rupiah bila sedang menaiki bus ini,” paparnya.
Sementara itu di tempat yang sama, Kepala Dinas Perhubungan Kota Bekasi Zeno Bachtiar membeberkan bahwa rute perjalanan Vida Bantargebang menuju Summarecon Bekasi maupun Summarecon Bekasi memiliki jarak kilometer yang beragam.
Seperti koridor Vida Bantargebang – Summarecon Bekasi PP berjarak 17.1 Km, sedangkan koridor Summarecon Bekasi – Vida Bantargebang PP berjarak 16 Kilometer.
“Progam BTS ini adalah progam kolaborasi antara Kementerian Perhubungan dalam hal ini BPJT dan Pemerintah Kota Bekasi. Layanan ini juga terintegrasi dengan LRT Jabodebek yang berada di Stasiun LRT Bekasi (Revo Mall Bekasi), Sehingga tidak hanya melayani dari rute perjalanan yang sudah ditentukan,” pungkasnya.