Pj Gani dan Tujuh Ribuan Jemaah Bakal Salat Idul Adha di Masjid Agung Al Barkah Bekasi

- Jurnalis

Minggu, 16 Juni 2024 - 20:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTA BEKASI – Pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Agung Al Barkah Bekasi mengonfirmasikan kehadiran Penjabat (Pj) Wali Kota Bekasi Raden Gani Muhamad dalam pelaksanaan Salat Ied Idul Adha 1445 Hijiriah pada Senin (17/06) esok, yang akan dimulai dari pukul 06.00 WIB.

Ketua DKM Masjid Agung Al Barkah Nachrawi Subandi mengatakan, pelaksanaan Salat Ied Idul Adha esok, InsyaaAllah dihadiri oleh Pj Wali Kota Bekasi beserta ASN se-Kota Bekasi melalui edaran yang diterima.

“Kemudian untuk mengantisipasi membludaknya jemaah kita juga sudah bekerjasama dengan Polres, Dishub maupun unsur lainnya untuk bisa mengatur saf-saf di jalan yang nantinya akan dipergunakan oleh jemaah untuk melaksanakan Salat Ied,” ucap Ketua DKM Masjid Agung Al Barkah Nachrawi Subandi saat ditemui RakyatBekasi.com dilokasi, Minggu (16/06/2024).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Nachrawi memperkirakan sekira 7 ribuan jemaah bakal memadati Masjid Al-Barkah untuk melaksanakan melalui Salat Ied Idul Adha.

“Kalau kemarin salat Ied Idul Fitri sendiri itu bagi para jemaah yang datang hampir di angka 7 ribuan jumlah jemaahnya,” sambungnya.

Tak lupa Nachrawi mengimbau kepada para jemaah agar membawa perlengkapan salat tambahan seperti koran sebagai alas.

Baca Juga:  Belum Capai Target RPJMD, Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Resmikan Puskesmas Cikiwul

Kendati demikian, Nachrawi mengaku bahwa pihaknya akan mengantisipasi perubahan cuaca di esok hari.

Selepas subuh jika mengalami kendala teknis cuaca, kata dia, Pengurus DKM Masjid Agung Al Barkah akan memadatkan jamaah untuk bisa salat di lantai atas.

“Kalau memang situasi hujan dabis subuh atau apa, mungkin jemaah akan dipadatkan, karena biasanya kan jemaah perempuan yang di luar area, mungkin akan dialihkan untuk diatur safnya di atas agar bisa melaksanakan Salat Ied Idul Adha secara berjemaah,” pungkasnya.

Visited 5 times, 1 visit(s) today

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Tingkatkan Sarpras Layanan Kesehatan, Pj Gani Resmikan Puskesmas Bintara usai Direhabilitasi
Delapan Balita di Bojongmenteng Alami Gizi Buruk, Dinas Kesehatan Kota Bekasi Sehat?
Kuasa Hukum PT Yanadito Sentosa Surati Kapolres, Ahli Waris Menang Praperadilan
Bangun Polder VIP 2 di Tanah Sengketa, Niat Garong Rp13.9 Miliar Uang Rakyat?
Pembangunan Polder VIP 2 di atas Tanah Sengketa Berpotensi Rugikan Negara
Wiwiek Hargono Nakhodai Kormi Kota Bekasi Tetap Eksis Meski Tanpa Hibah
Pj Gani Agendakan Kegiatan K3 Alun-alun Kota Bekasi Bakal Digelar tiap Jumat
Pj Gani Sambut Kehadiran Transportasi Umum Baru di Kota Bekasi, MRT Tomang – Medan Satria

Berita Terkait

Rabu, 18 September 2024 - 18:18 WIB

Tingkatkan Sarpras Layanan Kesehatan, Pj Gani Resmikan Puskesmas Bintara usai Direhabilitasi

Rabu, 18 September 2024 - 13:28 WIB

Delapan Balita di Bojongmenteng Alami Gizi Buruk, Dinas Kesehatan Kota Bekasi Sehat?

Rabu, 18 September 2024 - 10:53 WIB

Kuasa Hukum PT Yanadito Sentosa Surati Kapolres, Ahli Waris Menang Praperadilan

Selasa, 17 September 2024 - 13:58 WIB

Pembangunan Polder VIP 2 di atas Tanah Sengketa Berpotensi Rugikan Negara

Minggu, 15 September 2024 - 09:51 WIB

Wiwiek Hargono Nakhodai Kormi Kota Bekasi Tetap Eksis Meski Tanpa Hibah

Berita Terbaru

error: Content is protected !!