Pj Wali Kota Bekasi Resmikan ‘SIPABOLANG’, RSUD CAM Siap Antar Pasien ke Rumah

- Jurnalis

Kamis, 14 Desember 2023 - 07:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj Wali Kota Bekasi Gani Muhammad resmikan peluncuran program 'SIPABOLANG' RSUD CAM.

Pj Wali Kota Bekasi Gani Muhammad resmikan peluncuran program 'SIPABOLANG' RSUD CAM.

KOTA BEKASI – Pj Wali Kota Bekasi Gani Muhamad resmikan peluncuran program ‘SIPABOLANG’ yang merupakan akronim dari ‘Siap Antar Pasien Boleh Pulang’ di RSUD CAM (Chasbullah Abdul Madjid), Rabu (13/12/23).

Program tersebut menjawab persoalan yang kerap terjadi pada pasien yang secara medis sudah dapat tindakan dan sudah diperbolehkan pulang dari RSUD CAM, tetapi terhambat kepulangannya akibat tidak ada sanak famili yang menjemput pasien untuk pulang ke rumahnya.

“Kami melaunching program ini atas inisiasi bersama staff RSUD CAM lainnya berdasarkan kebutuhan yang ada di lapangan, sering diketemukan pasien yang secara medis sudah diperbolehkan untuk pulang akan tetapi tidak ada keluarga yang menjemputnya, maka kami fasilitasi pengantaran ke rumah mereka dengan sistim yang sudah terorganisir tanpa menyulitkan para pasien,” ungkap dr. Kusnanto Direktur Utama RSUD CAM seraya menyebut ‘SIPABOLANG’ hadir sebagai solusi untuk mengantar pulang pasien sampai ke kediamannya secara gratis.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Layanan tersebut dianggap dr. Kus sapaan akrabnya, sebagai dedikasi RSUD CAM yang dipersembahkan untuk masyarakat Kota Bekasi. Dan tentunya program tersebut sangat diapresiasi oleh Pj Wali Kota Bekasi Gani Muhammad.

“Baru kemarin RSUD CAM mendapatkan penghargaan dari Kemendagri melalui program (Sistem Berobat Jalan Online) SIBROJOL. Kali ini kembali menciptakan inovasi, yakni program SIPABOLANG. Saya sangat apresiasi sekali kinerja dan dedikasi rekan-rekan di RSUD CAM dalam melayani warga masyarakat dengan maksimal dengan pelayanan yang mudah, murah dan cepat,” ucap Pj Wali Kota Bekasi Gani Muhammad saat meresmikan peluncuran program SIPABOLANG RSUD CAM.

Visited 6 times, 1 visit(s) today

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Wiwiek Hargono Nakhodai Kormi Kota Bekasi Tetap Eksis Meski Tanpa Hibah
Pj Gani Agendakan Kegiatan K3 Alun-alun Kota Bekasi Bakal Digelar tiap Jumat
Pj Gani Sambut Kehadiran Transportasi Umum Baru di Kota Bekasi, MRT Tomang – Medan Satria
Pemkot Bekasi Gelar K3 Massal Bersihkan Alun-alun M Hasibuan Jelang Long Weekend
Paslon Ri-Sol dan U2N Belum Tentukan Siapa Ketua Tim Pemenangan Pilkada Kota Bekasi
Tambah Rute Baru, Kini BISKITA Trans Bekasi Patriot Lewat Tiga Pusat Perbelanjaan Ini
Bekasi Keluarkan Surat Edaran Ancaman Gempa Megathrust Selat Sunda
Pertengahan September, BISKITA Trans Bekasi Patriot Layani Rute Baru

Berita Terkait

Minggu, 15 September 2024 - 09:51 WIB

Wiwiek Hargono Nakhodai Kormi Kota Bekasi Tetap Eksis Meski Tanpa Hibah

Sabtu, 14 September 2024 - 12:45 WIB

Pj Gani Agendakan Kegiatan K3 Alun-alun Kota Bekasi Bakal Digelar tiap Jumat

Jumat, 13 September 2024 - 12:26 WIB

Pj Gani Sambut Kehadiran Transportasi Umum Baru di Kota Bekasi, MRT Tomang – Medan Satria

Jumat, 13 September 2024 - 11:24 WIB

Pemkot Bekasi Gelar K3 Massal Bersihkan Alun-alun M Hasibuan Jelang Long Weekend

Kamis, 12 September 2024 - 10:11 WIB

Paslon Ri-Sol dan U2N Belum Tentukan Siapa Ketua Tim Pemenangan Pilkada Kota Bekasi

Berita Terbaru

error: Content is protected !!