Delapan Ribu Ojol Siap Dukung Tri Adhianto Jadi Wali Kota Bekasi

- Jurnalis

Sabtu, 4 Mei 2024 - 15:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Koordinator Hoki, Machfudin Latief (kanan) saat bertemu dengan Tri Adhianto (kiri) di rumahnya, Jumat (03/05/24).

Ketua Koordinator Hoki, Machfudin Latief (kanan) saat bertemu dengan Tri Adhianto (kiri) di rumahnya, Jumat (03/05/24).

KOTA BEKASI – Himpunan Ojol Kota Bekasi (Hoki) siap mendukung Tri Adhianto alias Mas Tri sebagai Calon Wali Kota Bekasi pada Pilkada Kota Bekasi 2024.

Hal ini diutarakan Ketua Koordinator Hoki, Machfudin Latief saat bertemu dengan Tri Adhianto di rumahnya, Jumat (03/05/24)

Latif mengungkapkan, ada chemistry yang telah terbangun antara Mantan Wali Kota Bekasi Mas Tri dan para driver online di Kota Bekasi.

“Saya lihat ada chemistry antara para pengemudi ojol ini dengan Mas Tri. Memang sebelumnya ada program yang belum dilaksanakan, paling tidak nanti akan dapat dilanjutkan,” ujar Latief.

Program yang dijanjikan kepada para pengemudi ojol yakni dibangunnya 12 shelter bagi driver online yang tersebar di 12 kecamatan di Kota Bekasi. Realisasi Pembangunan shelter inilah yang menjadi salah satu harapan dari para penarik ojol.

Latief menambahkan, pihaknya saat ini memiliki massa sekitar 8.000 orang yang sebelumnya tergabung dalam komunitas driver Nusantara. Mereka tersebar di 10 kecamatan di Kota Bekasi dan siap mendeklarasikan diri untuk mendukung Mas Tri.

“Dari data base yang terangkum, masih ada sekitar delapan ribu orang di 10 kecamatan. Dua kecamatan lagi, karena sudah lama tidak terangkul maka perlu komunikasi lebih lanjut lagi. Dalam waktu dekat kami akan melakukan deklarasi dengan dihadiri oleh perwakilan dari setiap ketua di tingkat kecamatan,” pungkasnya.

Kendati demikian, Latief terlihat hanya sendirian bertandang ke rumah  Mas Tri Adhianto tanpa didampingi perwakilan dari 8000an ojol yang diklaimnya mendukungnya maju Pilkada Kota Bekasi yang bakal digelar 27 November 2024 mendatang.

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bawaslu Kota Bekasi Tangani Laporan Black Campaign di Masa Tenang Secara Marathon
Bawaslu Segera Proses Laporan Black Campaign di Masa Tenang Pilkada Kota Bekasi
Pelaku Black Campaign di Masa Tenang Pilkada Kota Bekasi Ngaku Nyesel, Begini Ceritanya
Duh! Warga Tangkap Dua Pelaku Black Campaign di Masa Tenang Pilkada Kota Bekasi
Bawaslu Kota Bekasi Targetkan Penertiban APK Pilkada Tuntas H-1
Masa Tenang, Bawaslu Kota Bekasi Imbau Paslon dan Parpol turunkan APK Pilkada secara Mandiri
Ketua DDII Kota Bekasi Ustaz Salimin Dhani Doakan ‘Ridho’ Menang Terhormat di Bumi Patriot
Jelang Pilkada Kota Bekasi, Survei LSI: Tri-Harris Masih Unggul dengan Basis Pemilih Militan Kuat

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 00:29 WIB

Bawaslu Kota Bekasi Tangani Laporan Black Campaign di Masa Tenang Secara Marathon

Minggu, 24 November 2024 - 12:27 WIB

Bawaslu Segera Proses Laporan Black Campaign di Masa Tenang Pilkada Kota Bekasi

Minggu, 24 November 2024 - 11:32 WIB

Pelaku Black Campaign di Masa Tenang Pilkada Kota Bekasi Ngaku Nyesel, Begini Ceritanya

Minggu, 24 November 2024 - 11:04 WIB

Duh! Warga Tangkap Dua Pelaku Black Campaign di Masa Tenang Pilkada Kota Bekasi

Minggu, 24 November 2024 - 08:33 WIB

Bawaslu Kota Bekasi Targetkan Penertiban APK Pilkada Tuntas H-1

Berita Terbaru

Masuki hari tenang, Bawaslu Kota Bekasi beserta Tim Gabungan melakukan penertiban APK Pilkada, Minggu (24/11/2024).

Pilkada 2024

Bawaslu Kota Bekasi Targetkan Penertiban APK Pilkada Tuntas H-1

Minggu, 24 Nov 2024 - 08:33 WIB

error: Content is protected !!