Kontraktor Sulap Kantor RW 06 Kayuringin Jaya jadi Penampungan Barang Bekas

- Jurnalis

Senin, 1 Juli 2024 - 12:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Ridwan, Salah seorang warga Rw 06, Kelurahan Kayuringn Jaya, Kota Bekasi senunjukkan tumpukan barang bekas yang berlokasi di bekas kantor RW dibongkar kontraktor yang membangun Gedung Kantor Sekretariat Bersama.

Foto: Ridwan, Salah seorang warga Rw 06, Kelurahan Kayuringn Jaya, Kota Bekasi senunjukkan tumpukan barang bekas yang berlokasi di bekas kantor RW dibongkar kontraktor yang membangun Gedung Kantor Sekretariat Bersama.

KOTA BEKASI – Diiming-iming janji pembangunan kantor baru, kontraktor proyek Gedung Sekretariat Bersama Kota Bekasi yang berlokasi ke Kelurahan Kayuringin Jaya, Kecamatan Bekasi Selatan, membongkar Kantor Rukun Warga (RW) 06.

Sayang, pembongkaran yang dimaksudkan untuk membuka akses Jalan Belut Raya ini, justru menimbulkan polemik baru.

Sebab, rencana pembangunan yang sudah berjalan hampir tujuh bulan itu, hingga saat ini masih menyisakan masalah dan terbengkalai.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kondisi ini kian miris, sebab, akibat dari pembongkaran yang dilakukan pihak kontraktor, bekas lokasi Kantor RW tersebut kini menjadi lokasi penampungan barang-barang bekas hingga membuat lingkungan terlihat kumuh dan kotor.

Ketua RW 06, Kelurahan Kayuringin Jaya, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Andi Nurjanah mengaku kecewa dengan pihak kontraktor yang tidak konsisten dengan janjinya.

“Pihak kontraktor berjanji akan membangun kantor Rw 06 dengan fasilitasnya. Di antaranya ada teras, ada wc dan fasilitas umum lainnnya. Kenyataannya, fasilitas yang dijanjikan hingga sekarang tidak dipenuhi,” kata Andi kepada rakyatbekasi, Minggu (30/6/2024).

Dipaparkan Andi, pembongkaran kantor RW 06 itu atas permintaan kontraktor yang menginginkan akses jalan masuk ke Gedung Kantor Sekretariat Bersama bisa lewat Jalan Belut Raya. Karena akses jalan masuk ke gedung tersebut mesti lewat Jalan Tawes I yang lebar jalannya sempit.

“Permintaan itu kita ijinkan dengan kompensasi dibongkarnya kantor Rw, pihak kontraktor membuatkan kantor pengganti Rw 06 dengan fasilitasnya. Namun, bangunan yang dibikin pihak kontraktor tidak sesuai dengan janjinya dan hingga sekarang belum diserahkan ke kami,” ucapnya geram.

Menurut Andi, jika bangunan pengganti yang dibuat pihak kontraktor seperti sekarang ini, bangunan tersebut tidak bisa dipergunakan untuk kegiatan lainnya.

“Contohnya, dipastikan bangunan tersebut tidak bisa dipergunakan untuk kegiatan Posyandu, karena tidak ada pendukung fasilitas umum, seperti wc tadi. Untuk itu saya berharap pihak kontraktor segera memenuhi janjinya,” tegas Andi.

Sementara itu, Sekretaris Rw 06, Kelurahan Kayuringin Jaya, Imam mengatakan bahwa bangunan pengganti belum diserahkan ke Ketua RW 06, dan kini bekas bangunan RW yang sudah dibongkar pihak kontraktor, menjadi kotor dan kumuh.

Baca Juga:  Perayaan Malam Tahun Baru 2024 di Kota Bekasi Kondusif, Aman dan Lancar

Berdasarkan pengamatan redaksi rakyatbekasi, akibat belum diserahkannya kantor pengganti Rw dari kontraktor yang membangun Gedung Kantor Bersama tersebut, kini lokasi bangunan yang terlanjur dibongkar pihak kontraktor menjadi kumuh dan kotor karena menjadi penampungan barang bekas.

Visited 1,384 times, 1 visit(s) today

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Jelang Penetapan Paslon Pilkada, Isu Rotasi Mutasi Mencuat Cemaskan ASN Pemkot Bekasi
Hore, 8.420 Tenaga Honorer Pemkot Bekasi Lolos Tahap Seleksi PPPK
Delapan Balita di Bojongmenteng Alami Gizi Buruk, Dinas Kesehatan Kota Bekasi Sehat?
Kuasa Hukum PT Yanadito Sentosa Surati Kapolres, Ahli Waris Menang Praperadilan
Bangun Polder VIP 2 di Tanah Sengketa, Niat Garong Rp13.9 Miliar Uang Rakyat?
Pembangunan Polder VIP 2 di atas Tanah Sengketa Berpotensi Rugikan Negara
Wiwiek Hargono Nakhodai Kormi Kota Bekasi Tetap Eksis Meski Tanpa Hibah
Pj Gani Agendakan Kegiatan K3 Alun-alun Kota Bekasi Bakal Digelar tiap Jumat

Berita Terkait

Jumat, 20 September 2024 - 08:42 WIB

Jelang Penetapan Paslon Pilkada, Isu Rotasi Mutasi Mencuat Cemaskan ASN Pemkot Bekasi

Jumat, 20 September 2024 - 08:34 WIB

Hore, 8.420 Tenaga Honorer Pemkot Bekasi Lolos Tahap Seleksi PPPK

Rabu, 18 September 2024 - 13:28 WIB

Delapan Balita di Bojongmenteng Alami Gizi Buruk, Dinas Kesehatan Kota Bekasi Sehat?

Rabu, 18 September 2024 - 10:53 WIB

Kuasa Hukum PT Yanadito Sentosa Surati Kapolres, Ahli Waris Menang Praperadilan

Selasa, 17 September 2024 - 23:03 WIB

Bangun Polder VIP 2 di Tanah Sengketa, Niat Garong Rp13.9 Miliar Uang Rakyat?

Berita Terbaru

error: Content is protected !!