Tingkatkan Kompetensi Cakep dan Literasi Guru, Disdik Kota Bekasi Proyeksikan Kepala Sekolah Ramah Teknologi

- Jurnalis

Rabu, 22 Februari 2023 - 14:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Uu Saeful Mikdar (tengah) usai membina ratusan calon kepala sekolah, Rabu (22/02/2023).

Kepala Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Uu Saeful Mikdar (tengah) usai membina ratusan calon kepala sekolah, Rabu (22/02/2023).

KOTA BEKASI – Dinas Pendidikan Kota Bekasi memproyeksikan puluhan calon kepala sekolah SD dengan kompetensi yang unggul dan juga ramah teknologi.

Proyeksi tersebut diwujudkan dengan melakukan pembinaan terhadap Calon Kepala Sekolah Dasar pada program magang calon kepsek.

“Kita lakukan pembinaan kepada calon kepala sekolah agar mereka memiliki kompetensi multitalenta. Artinya, mereka tidak hanya menguasai teori belajar mengajar saja, tetapi juga kompeten dalam bidang lain,” ungkap Kepala Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Uu Saeful Mikdar usai membina puluhan calon kepala sekolah, Rabu (22/02/2023).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam program pembinaan ini, kata Uu, calon kepala sekolah dibekali dengan 5 materi utama antara lain kompetensi kepribadian, manajerial, kewirausahaan, supervisi dan kompetensi sosial.

Baca Juga:  Bikin Heboh, Ini Dia Daftar Mutasi 16 Pejabat Eselon II Pemkot Bekasi

“Ini materi pokok yang wajib dimiliki kepala sekolah mendatang. Mereka harus cakap kepribadiannya, mampu memimpin dan mengatur sekolah dengan baik, memiliki jiwa sosial yang tinggi dan bahkan mampu beradaptasi dalam ruang yang berbeda sekalipun,” jelas Uu.

Selain kemampuan tersebut, Uu berharap calon kepala sekolah ke depan harus ramah teknologi.

Baca Juga:  Asri Asmar Jadi Calon Tunggal, Seleksi Direktur Usaha Perumda Tirta Patriot Sepi Peminat

Maksudnya, sambung Uu, dalam era digital semua stakeholder dan pemangku kebijakan wajib beradaptasi dengan perkembangan teknologi.

“Adapun maksud dari ramah teknologi adalah kepsek tidak gagap bahkan mampu memanfaatkan teknologi sebagai sarana mengembangkan potensi sekolah masing-masing,” katanya.

Selain pembinaan kepada calon kepala sekolah, Dinas Pendidikan Kota Bekasi juga melakukan pembinaan dan motivasi peserta program organisasi penggerak.

Baca Juga:  Rambu Bus Stop Sedang Dipesan, Dishub Anggarkan Rp3,6 Miliar untuk Halte BISKITA

“Tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan  kompetensi guru dalam kemampuan literasi guru di satuan pendidikan,” tutup Uu. (mar)

Visited 3 times, 1 visit(s) today

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Wiwiek Hargono Nakhodai Kormi Kota Bekasi Tetap Eksis Meski Tanpa Hibah
Pj Gani Agendakan Kegiatan K3 Alun-alun Kota Bekasi Bakal Digelar tiap Jumat
Pj Gani Sambut Kehadiran Transportasi Umum Baru di Kota Bekasi, MRT Tomang – Medan Satria
Pemkot Bekasi Gelar K3 Massal Bersihkan Alun-alun M Hasibuan Jelang Long Weekend
Paslon Ri-Sol dan U2N Belum Tentukan Siapa Ketua Tim Pemenangan Pilkada Kota Bekasi
Tambah Rute Baru, Kini BISKITA Trans Bekasi Patriot Lewat Tiga Pusat Perbelanjaan Ini
Bekasi Keluarkan Surat Edaran Ancaman Gempa Megathrust Selat Sunda
Pertengahan September, BISKITA Trans Bekasi Patriot Layani Rute Baru

Berita Terkait

Minggu, 15 September 2024 - 09:51 WIB

Wiwiek Hargono Nakhodai Kormi Kota Bekasi Tetap Eksis Meski Tanpa Hibah

Sabtu, 14 September 2024 - 12:45 WIB

Pj Gani Agendakan Kegiatan K3 Alun-alun Kota Bekasi Bakal Digelar tiap Jumat

Jumat, 13 September 2024 - 12:26 WIB

Pj Gani Sambut Kehadiran Transportasi Umum Baru di Kota Bekasi, MRT Tomang – Medan Satria

Jumat, 13 September 2024 - 11:24 WIB

Pemkot Bekasi Gelar K3 Massal Bersihkan Alun-alun M Hasibuan Jelang Long Weekend

Kamis, 12 September 2024 - 10:11 WIB

Paslon Ri-Sol dan U2N Belum Tentukan Siapa Ketua Tim Pemenangan Pilkada Kota Bekasi

Berita Terbaru

error: Content is protected !!