KPU Jegal Paslon Independen Berlaga di Pilkada Kota Bekasi 2024

- Jurnalis

Jumat, 17 Mei 2024 - 12:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota jalur independen pasangan Huda Sulistio dan Sirojuddin menyerahkan Rekapitulasi data dokumen dukungan untuk upload ke SILON.

Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota jalur independen pasangan Huda Sulistio dan Sirojuddin menyerahkan Rekapitulasi data dokumen dukungan untuk upload ke SILON.

Sebelumnya diberitakan, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi memastikan Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota jalur independen pasangan Huda Sulistio dan Sirojuddin, gugur karena tidak memenuhi persyaratan hingga akhir batas waktu yang ditentukan.

Baca Juga:  Tak Penuhi Syarat Upload Dukungan, KPU Sebut Huda Sulistio - Sirojuddin Terancam Gugur Sebelum Bertanding

Kepala Divisi Teknis KPU Kota Bekasi Eli Ratnasari mengatakan, pasangan tersebut tidak lolos karena tidak memenuhi syarat dukungan yang harus di upload ke aplikasi Silon, sehingga tidak dapat mengikuti Pilkada 2024 mendatang.

“Hingga detik akhir dari kesempatan yang diberikan, hingga Rabu (15/05) kemarin, mereka tidak lolos secara persyaratan,” ucap Eli kepada RakyatBekasi.com melalui pesan singkat, Kamis (16/05/2024).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Atas dasar itulah, kata Eli, Kedua pasangan tersebut tidak dapat masuk ke tahap selanjutnya, sebagai pasangan bakal calon Kepala Daerah.

“Iya (mereka tidak lolos, karena tidak memenuhi unsur persyaratan),” singkatnya.

Untuk diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi mengumumkan pasangan Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota jalur independen Huda Sulistio dan Sirojuddin bisa saja gugur sebelum menjadi kontestan pada Pilkada 2024 mendatang.

Baca Juga:  Komisi I DPRD Kota Bekasi Akan Panggil Pihak Terkait Skandal PPK "Holiday" ke Bali

Apabila, mereka tidak memenuhi persyaratan upload dokumen dukungan pencalonan melalui aplikasi Silon sebagai syarat utamanya.

“Nanti kalau pasca diberikan 3×24 jam, kemungkinannya dua. Kalau mampu upload dan dokumennya sesuai, minimal sama atau lebih banyak dari syarat dukungan minimal. maka itu nanti akan diberikan tanda terima. Kalau diterima nanti selanjutnya kita akan melakukan verifikasi administrasi,” ucap Ketua KPU Kota Bekasi Ali Syaifa saat dikonfirmasi RakyatBekasi.com dikutip Selasa (14/05/2024).

Kemudian jika hasil upload dokumen dukungan kedua pasangan itu, kata Ali, kurang dari syarat dukungan minimal.

“Tentu akan kami kembalikan kepada yang bersangkutan, Sehingga secara tidak langsung proses pencalonannya tidak bisa dilanjutkan,” ungkap Ali.

Baca Juga:  Tak Penuhi Syarat Upload Dukungan, KPU Sebut Huda Sulistio - Sirojuddin Terancam Gugur Sebelum Bertanding

Sebagai informasi, hingga berita ini ditayangkan, KPU Kota Bekasi belum secara resmi menetapkan Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota jalur independen pasangan Huda Sulistio dan Sirojuddin tidak lolos persyaratan sebagai kontestan perseorangan pada Pilkada Kota Bekasi 2024.

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Panwascam Bekasi Utara Berhasil Damaikan Sengketa APK Paslon 01 Vs 03
Ini Pesan Kang Dedi Mulyadi dalam Rakercabsus Gerindra Kota Bekasi
Tri Adhianto-Harris Bobihoe Hadiri Deklarasi Dukungan Ribuan Relawan ‘SaTAHi’
KPU Cetak 1.876.239 Lembar Surat Suara untuk Pilkada Kota Bekasi 2024
Panwascam Medansatria Tindaklanjuti Dugaan ‘Money Politic’ Paslon 1
Pemkot Bekasi Pastikan ASN Netral di Pilkada Serentak 2024
Menuju Kota Bekasi Keren dan Ramah Lingkungan, Tri Adhianto Targetkan Seribu Taman Inklusif
Besok Sore, Ribuan Relawan ‘SaTAHi’ Deklarasikan Dukungannya untuk Tri Adhianto-Harris Bobihoe

Berita Terkait

Kamis, 17 Oktober 2024 - 18:31 WIB

Panwascam Bekasi Utara Berhasil Damaikan Sengketa APK Paslon 01 Vs 03

Kamis, 17 Oktober 2024 - 09:20 WIB

Ini Pesan Kang Dedi Mulyadi dalam Rakercabsus Gerindra Kota Bekasi

Rabu, 16 Oktober 2024 - 18:09 WIB

Tri Adhianto-Harris Bobihoe Hadiri Deklarasi Dukungan Ribuan Relawan ‘SaTAHi’

Rabu, 16 Oktober 2024 - 10:12 WIB

KPU Cetak 1.876.239 Lembar Surat Suara untuk Pilkada Kota Bekasi 2024

Rabu, 16 Oktober 2024 - 08:28 WIB

Panwascam Medansatria Tindaklanjuti Dugaan ‘Money Politic’ Paslon 1

Berita Terbaru

error: Content is protected !!