KOTA BEKASI – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Kota Bekasi melaporkan hasil investigasi yang telah dilakukan pihaknya terhadap insiden kebakaran di Revo Mall Bekasi pada Sabtu (22/06/2024) lalu.
Hasilnya adalah Hidran di area Bangunan Revo Mall tidak dapat berfungsi.
Tak hanya itu, alat proteksi kebakaran yang dipinta untuk diperiksa kelayakannya secara periodik tidak memadai. Bahkan Manajemen Kesehatan Kebakaran Gedung (MKKG) pun dinilai tidak terlatih.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Jadi pada saat kejadian itu sepertinya hidrannya tidak berfungsi, termasuk springkler. Itu mau dilakukan pengecekan oleh bagian pencegahan. Makanya kita kemarin kesulitan pada saat ambil air (untuk memadamkan), sehingga ambil air hingga ke Bendungan Prisdo,” ucap Kepala Bidang Pemadaman dan Penyelamatan Disdamkarmat Kota Bekasi Namar Naris saat dikonfirmasi RakyatBekasi.com melalui sambungan telepon, Senin (01/07/2024).
Sejumlah poin direkomendasikan pihaknya untuk segera dilakukan perbaikan kepada pihak Manajemen Mall, kata dia, adalah sebagai bentuk langkah mitigasi agar kejadian serupa tak terulang kembali di kemudian hari.
Terlebih, sudah selayaknya jika sejak awal terjadinya kebakaran sudah selayaknya dilakukan penanganan terlebih dahulu, sebelum datangnya petugas.
“Iya betul (itu beberapa hal yang kami rekomendasikan). Karena keselamatan pengunjung itu sangat penting, begitu juga orang-orang yang ada di sekitar,” sambungnya.
Pasca terjadinya kejadian kebakaran tersebut, kata dia, Disdamkarmat Kota Bekasi berencana melakukan pemanggilan terhadap seluruh pihak Manajemen Mall di Kota Bekasi untuk segera mengevaluasi dan melakukan langkah mitigasi terhadap setiap potensi terjadinya kebakaran.
“Rencananya kita akan memanggil pihak-pihak Manajemen Mall yang ada di Kota Bekasi.
Karena kita memeriksa juga tuh ke pusat perbelanjaan yang ada di wilayah kita untuk mengantisipasi kejadian yang terjadi di Revo Mall,” imbuhnya.
Namar pun membeberkan bahwa Disdamkarmat juga telah menyampaikan beberapa tahapan evaluasi kebakaran kepada pihak Manajemen Revo Mall Bekasi.
“Kalau untuk pemberitahuan sudah, nanti mungkin kita rencananya mau evaluasi, kemudian membuat surat pemberitahuan sudah kemarin di bidang pencegahan. Pak Kadis juga sudah perintahkan untuk Riksa Uji Alat Pemadam Kebakaran di setiap pusat perbelanjaan, sembari sosialisasi terkait dengan bidang pencegahan,” bebernya.
Sementara itu dikonfirmasi secara terpisah, Kapolsek Bekasi Selatan Kompol Untung Riswanji mengatakan bahwa pasca terjadinya kebakaran di Revo Mall Bekasi beberapa saat lalu, proses investigasi masih tengah diberlangsungkan.
“Belum selesai (investigasi penyebab kebakaran), olah TKP Puslabfor,” tuturnya singkat.