BEKASI UTARA – Ratusan warga yang berada di lingkungan RW 18 Kelurahan Harapan Jaya (Harja) Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi, antusias menikmati meriahnya acara penutupan kegiatan peringatan HUT RI ke 78, Sabtu (19/08/2023) malam.
Malam puncak peringatan pun bertambah semarak dengan digelarnya lomba tari-tarian yang dilanjutkan dengan pembagian door prize kepada para pemenang perlombaan yang telah dilaksanakan sejak tiga hari lalu, seperti; lomba panjat pinang, balap karung, makan kerupuk dan yang lainnya.
Ketua Karang Taruna (Katar) RW 18 Kelurahan Harapan Jaya, Amad Al Yamanni menyampaikan bahwa kegiatan ini rutin dilaksanakan pihaknya setiap tahun, tentunya dengan tema dan acara yang berbeda.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kita setiap tahun pasti ikut berpartisipasi memeriahkan HUT RI. Setiap tahun memiliki tema yang berbeda,” katanya.
Untuk tahun ini, lanjut dia, selaras dengan tema nasional, yakni Terus Melaju untuk Indonesia maju. Dari tema tersebut, kata dia, diharapkan segenap warga RW 18 Harja dapat senada dengan Visi Misi Kota Bekasi yakni; Kreatif, Cerdas, Maju, Sejahtera dan Ihsan.
“Selama tiga hari kami menggelar berbagai kegiatan lomba dengan harapan untuk membangun kebersamaan dan persaudaraan antar warga. Semoga perjuangan para pejuang bisa kami tiru,” ungkapnya.
Sementara itu Lurah Harapan Jaya, Muhammad Soleh mengapresiasi dengan pagelaran menyambut HUT RI ke 78 di lingkungan RW 18. Ia ingin warga sekitar tetap kompak dan menjaga persatuan di lingkungan.
“Semoga kebersamaan kita dan kekompakan terus terjaga. Dan kita harus terus komunikasi. Apabila sudah terjaga dengan baik, pasti kita akan lebih baik dalam kehidupan bermasyarakat,” tukasnya. (pay)