Dewan Mahasiswa INISA Bekasi Gelar Aksi Galang Dana Peduli Banjir

- Jurnalis

Selasa, 9 Februari 2021 - 09:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KABUPATEN BEKASI – Dewan Mahasiswa Institut Agama Islam Shaluddin Al Ayubi (INISA) Tambun-Bekasi menggelar Aksi Galang Dana Peduli Banjir Kabupaten Bekasi, Senin (08/02) kemarin.

Menurut Presiden Dewan Mahasiswa INISA Ummu Salamah, mengaku bahwa pihaknya sengaja menggelar aksi tersebut pada hari Senin karena meyakini bahwa hari Senin adalah hari baik dan tak sedikit orang yang menjalankan puasa sunnah, sehingga ingin bersedekah.

“Bukan cuma itu, kita juga tahu bahwa lahirnya Rasulullah SAW itu di hari Senin, maka secara tidak langsung kita sedang memperingati hari lahirnya Rasulullah. Atas landasan ini, semoga aksi kami tadi mendapat keberkahan dan syafaat dari Rasulullah SAW. Aamiin,” kata Ummu Salamah kepada Baca Bekasi, Selasa (09/02).

Kegiatan tersebut, kata dia, dilakukan pihaknya di dua titik yakni; Persimpangan lampu merah Cibitung dan Grand Wisata.

“Sebenarnya kita di awal melakukan aksi ini tidak punya target berapapun uang yang harus kita dapatkan, Kita lebih mengedepankan sifat Qona’ah, ” tambahnya.

Lebih lanjut Ummu mengatakan bahwa aksi mereka juga dimaksudkan agar masyarakat luas bisa terketuk hatinya untuk lebih peduli lagi terhadap sesama yang sedang membutuhkan.

Baca Juga:  KPU Kota Bekasi: 14 dari 50 Caleg Terpilih Belum Lapor LHKPN

“Kalau di pikir-pikir manusia itu kan makhluk sosial, makhluk yang tidak bisa hidup sendirian, harus saling membantu agar bisa bertahan hidup. Bisa jadi untuk saat ini, mereka (korban banjir) yang memerlukan bantuan kita dan bisa jadi kedepannya kita yang butuh bantuan mereka,” terangnya.

Baca Juga:  Soal Takedown Videotron Aniesbubble, Bawaslu Pastikan Tidak Ada Intervensi Pemkot Bekasi

Sebagai informasi, Ummu membeberkan bahwa hingga saat ini pihaknya sudah mengumpulkan donasi sebanyak
Rp 2.155.000,- dalam kegiatan Aksi Galang Dana Peduli Banjir Kabupaten Bekasi.

“Alhamdulillah, semoga donasi tersebut mampu membantu saudara kita yang sedang mengalami musibah,” tutupnya. (Resti)

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

BKPSDM Kota Bekasi Lantik Lima Pejabat Fungsional untuk Tingkatkan Pelayanan Publik
Gandeng 30 Perusahaan, Lima Ribu Pencaker Serbu Job Fair di Mega Hypermall Bekasi
Beredar Rekaman Percakapan Terduga Pelaku Kekerasan Seksual, Colok Kemaluan Korban
Pj Wali Kota Bekasi Imbau Ribuan TKK Ikuti Try Out Tes CAT agar Lolos Seleksi PPPK
Merasa Sulit Komunikasi dengan Pj Wali Kota, Ratusan Buruh Geruduk Gedung Pemkot Bekasi
Dinkes Pertanyakan Dukungan Organisasi Profesi Kesehatan kepada Heri-Sholihin
Pendawa VolleyBall Academi Raih Juara 1 Kejuaraan Bola Voli U-19 Piala Ketua KONI Tri Adhianto
Disdik Sambut Baik Wacana Coding dan AI jadi Mata Pelajaran Tingkat Dasar dan Menengah

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 17:33 WIB

BKPSDM Kota Bekasi Lantik Lima Pejabat Fungsional untuk Tingkatkan Pelayanan Publik

Kamis, 21 November 2024 - 16:36 WIB

Gandeng 30 Perusahaan, Lima Ribu Pencaker Serbu Job Fair di Mega Hypermall Bekasi

Rabu, 20 November 2024 - 11:11 WIB

Pj Wali Kota Bekasi Imbau Ribuan TKK Ikuti Try Out Tes CAT agar Lolos Seleksi PPPK

Selasa, 19 November 2024 - 16:54 WIB

Merasa Sulit Komunikasi dengan Pj Wali Kota, Ratusan Buruh Geruduk Gedung Pemkot Bekasi

Selasa, 19 November 2024 - 15:05 WIB

Dinkes Pertanyakan Dukungan Organisasi Profesi Kesehatan kepada Heri-Sholihin

Berita Terbaru

Pilkada 2024

KH Abdul Hadi meRIDHOi Pilkada Kota Bekasi 2024 Aman dan Damai

Rabu, 20 Nov 2024 - 17:25 WIB