Dinkes Kota Bekasi Layani 204 Petugas KPPS yang Kelelahan Selama Pemilu 2024

- Jurnalis

Senin, 19 Februari 2024 - 17:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Warga mengangkat jenazah Sudirdjo, seorang petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Pemilu serentak 2019 yang meninggal dunia usai mendapatkan perawatan di rumah sakit untuk dimakamkan di Bekasi, Jawa Barat, Selasa (23/04/2019).

Warga mengangkat jenazah Sudirdjo, seorang petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Pemilu serentak 2019 yang meninggal dunia usai mendapatkan perawatan di rumah sakit untuk dimakamkan di Bekasi, Jawa Barat, Selasa (23/04/2019).

KOTA BEKASI – Dinas Kesehatan Kota Bekasi mencatat bahwa pihaknya telah memberikan pelayanan kesehatan kepada tak kurang dari 204 petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) selama pelaksanaan Pemilu 2024 hingga rekapitulasi data terakhir per (17/02).

Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Bekasi Fikri Firdaus mengatakan, ratusan petugas KPPS tersebut merupakan hasil rekapitulasi Laporan Monitoring Kesakitan dan Kematian pada Aplikasi DFO pada Kementerian Kesehatan.

“Dimana hingga data per pukul 17.00 WIB Tanggal 17 Februari Kemarin bagi Jumlah petugas KPPS yang terlayani sebanyak 204 petugas dan 3 diantaranya telah menjalani perawatan di Rumah Sakit dan mereka sudah diperbolehkan pulang,” ucap Kabid Yankes Dinkes Kota Bekasi Fikri Firdaus saat dikonfirmasi, Senin (19/02/2024).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dari ratusan petugas yang mengalami perawatan, kata dia, rata-rata mengalami kelelahan saat menjalankan tugas sebagai panitia pelaksana pemilu. Kemudian tak sedikit dari petugas KPPS memiliki jenis penyakit tertentu secara bawan atau komorbid.

“Dengan kelima penyakit terbanyak yang dicatatkan, kebanyakan terdiri dari Gastritis, Headache, Hypertension, Malaise and Fatigue dan Ispa,” ungkapnya

Selama pelaksanaan Pemilu 2024, Fikri membeberkan bahwa pihaknya telah menyiagakan ribuan petugas tenaga kesehatan yang dikerahkan ke masing-masing wilayah guna melakukan monitoring.

“Dengan tenaga kesehatan yang sudah kita siapkan ada 618 nakes di 48 Puskemas, 89 Dokter, 333 perawat, 196 nakes lainnya,” bebernya.

Namun demikian, layanan kesehatan selama 24 jam bakal berakhir besok, Selasa (20/02/2024). Hal tersebut sesuai dengan rekomendasi layanan kesehatan, melalui Surat Edaran (SE) Wali Kota Bekasi Nomor : 200.2.1/995/Dinkes.Set Tentang Kesiapsiagaan Puskesmas dan Rumah Sakit Pada Pemilu dan Pilkada 2024 di Kota Bekasi.

“Pemberlakuan layanan 24 jam Puskemas dan Rumah Sakit di Kota Bekasi akan segera berakhir di pekan-pekan ini. Yakni terhitung dari H-1 sampai H+5 Pemilu, dimulai dari tanggal 10 Februari 2024 hingga besok, Rabu 20 Februari 2024,” tutupnya.

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Fopera Laporkan Dugaan Korupsi Pengadaan Smart Class Disdik Kota Bekasi ke KPK
Pelantikan Pengurus Kecamatan Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) se-Kota Bekasi Berlangsung Khidmat
Pemkot Bekasi Tunggu Regulasi Lanjutan Terkait Kebijakan ASN Bekerja dari Mana Saja selama Dua Hari
Disdik Kota Bekasi Wacanakan Bangun Gedung SMP Negeri Baru di Margahayu
Ribuan Masyarakat Antusias Saksikan Pawai Arak-arakan Cap Go Meh di Kota Bekasi
Tak Jadi Bertemu Raden Gani, Tri Adhianto Percayai Tim Transisi dari Internal Pemkot Bekasi
Pernah Jadi Siswa Taruna, Wali Kota Bekasi Terpilih Tri Adhianto Siap Ikuti Retret di Akademi Militer Magelang
Pj Wali Kota Bekasi Raden Gani Muhamad Klaim Telah Jalankan Tugas dengan Baik

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 15:08 WIB

Fopera Laporkan Dugaan Korupsi Pengadaan Smart Class Disdik Kota Bekasi ke KPK

Kamis, 13 Februari 2025 - 12:15 WIB

Pelantikan Pengurus Kecamatan Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) se-Kota Bekasi Berlangsung Khidmat

Kamis, 13 Februari 2025 - 11:19 WIB

Pemkot Bekasi Tunggu Regulasi Lanjutan Terkait Kebijakan ASN Bekerja dari Mana Saja selama Dua Hari

Kamis, 13 Februari 2025 - 11:12 WIB

Disdik Kota Bekasi Wacanakan Bangun Gedung SMP Negeri Baru di Margahayu

Rabu, 12 Februari 2025 - 11:23 WIB

Tak Jadi Bertemu Raden Gani, Tri Adhianto Percayai Tim Transisi dari Internal Pemkot Bekasi

Berita Terbaru

error: Content is protected !!