Realisasi PAD Triwulan III Tak Capai Target, Ini Pesan Pj Gani usai Lantik 10 Pejabat Eselon II

- Jurnalis

Jumat, 5 Juli 2024 - 15:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penjabat (Pj) Wali Kota Bekasi Raden Gani Muhamad usai melantik 10 Pejabat eselon II, Jumat (05/07/2024).

Penjabat (Pj) Wali Kota Bekasi Raden Gani Muhamad usai melantik 10 Pejabat eselon II, Jumat (05/07/2024).

KOTA BEKASI – Penjabat (Pj) Wali Kota Bekasi Raden Gani Muhamad segera memberikan tugas kepada 10 Pejabat Eselon 2 yang baru saja dilantik untuk segera menggenjot realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) saat ini.

Permintaan genjot PAD tersebut dipinta Raden Gani usai melakukan rotasi mutasi pejabat dalam rangka penyegaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di internal kinerja Kepegawaian Daerah.

“Secara optimal di lingkungan internal OPD (dari tugas yang ditekankan) pelayanan terhadap masyarakat. Karena ini berkaitan dengan pelayanan publik masyarakat juga bagaimana capaian target PAD yang harus dioptimalkan,” ucap Pj Gani saat ditemui RakyatBekasi.com di Aula Nonon Sonthanie Gedung Plaza Pemkot Bekasi, Jumat (05/07/2024) pagi.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Pj Gani, sumber PAD perlu dioptimalkan karena masih menjadi sumber pendapatan utama yang perlu direalisasikan untuk mendukung terlaksananya Otonomi Daerah.

“Karena perlu dipahami ini merupakan rohnya penyelenggara otonomi daerah dari pembiayaan PAD yang bisa kita ambil dari masyarakat, dengan sebaik-baiknya kita optimalkan untuk pelayanan publik di Kota Bekasi,” jelasnya.

Terlebih berdasarkan laporan yang diterima oleh RakyatBekasi.com untuk realisasi PAD di Kota Bekasi di awal Triwulan III pada tanggal (02/07/2024) baru mencapai 42.09 persen atau sebesar Rp 2.84 triliun dari target sebesar 47.94 persen.

Baca Juga:  Pj Wali Kota Bekasi dan Buruh Sepakat Bahas UMK 2025 Selepas Pelaksanaan Pilkada

Pj Gani yang juga Kabiro Hukum asal Kemendagri tersebut menyatakan pada Jumat (28/06) lalu, telah mengumpulkan seluruh unit sektor PAD untuk mengantisipasi terjadinya turbulensi anggaran daerah.

Hal tersebut dilakukan Pj Gani dalam menyikapi tahapan pelaksanaan Pilkada yang dikhawatirkan rentan dan berimbas terhadap sektor pendapatan daerah.

“Makanya kita kemarin juga mengumpulkan seluruh unit PAD, saya memberikan arahan kepada Kepala OPD juga bagaimana kita menghadapi situasi tersebut. Agar kondisi fiskal kita terjaga, penyelenggaraan pemerintahan tetap baik, situasi Kamtibmas terjaga dan juga penyelenggaraan Pemilukada dapat berlangsung aman, damai dan terkendali,” bebernya.

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Terbakar Hebat Gegara Korsleting Listrik, Minimarket di Bekasi Ini Rugi Miliaran Rupiah
Ribut dengan Istri, Mandor Proyek DPRD Kota Bekasi Banting Ponsel Tukang Hingga Hancur
Indomaret seberang RS Bhakti Kartini Terbakar Hebat, Damkar Berhasil Jinakkan Api
Renovasi Selesai, MPP H Dudung T Ruskandi Siap Layani Masyarakat
Dinilai Belum Efektif, Dishub Evaluasi Rekayasa Lalin di Simpang Pekayon
Dinas Lingkungan Hidup Kota Bekasi Kelola 28.600 Limbah APK Pilkada Serentak 2024
Wacana PPN 12 Persen, APINDO Merasa Berat di Tengah Terpaan Upah dan Pajak
Beda Perlakuan dengan Ketua Partai, Kasus Kekerasan Seksual Juru Parkir Langsung Diciduk

Berita Terkait

Selasa, 3 Desember 2024 - 20:33 WIB

Terbakar Hebat Gegara Korsleting Listrik, Minimarket di Bekasi Ini Rugi Miliaran Rupiah

Selasa, 3 Desember 2024 - 18:35 WIB

Ribut dengan Istri, Mandor Proyek DPRD Kota Bekasi Banting Ponsel Tukang Hingga Hancur

Selasa, 3 Desember 2024 - 17:19 WIB

Indomaret seberang RS Bhakti Kartini Terbakar Hebat, Damkar Berhasil Jinakkan Api

Senin, 2 Desember 2024 - 18:20 WIB

Renovasi Selesai, MPP H Dudung T Ruskandi Siap Layani Masyarakat

Minggu, 1 Desember 2024 - 13:09 WIB

Dinilai Belum Efektif, Dishub Evaluasi Rekayasa Lalin di Simpang Pekayon

Berita Terbaru

error: Content is protected !!