Sebut Faisal Figur Representatif, Pertanda Koalisi PDIP – Golkar dalam Pilkada Kota Bekasi?

- Jurnalis

Kamis, 23 Mei 2024 - 15:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi Tri Adhianto.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi Tri Adhianto.

KOTA BEKASI – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) November 2024, Ketua DPC PDI Perjuangan, Tri Adhianto menjelaskan saat ini dirinya sedang gencar membangun komunikasi politik dengan seluruh partai di Kota Bekasi.

Menariknya, eks Wali Kota Bekasi 2023 ini menyebut figur yang paling representatif dari Partai Golkar ialah Faisal.

Bahkan tidak menutup kemungkinan, perkawinan politik antara Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi, Tri Adhianto dengan Ketua DPD Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Kota Bekasi, Faisal akan terjadi.

“Jadi saya kira kan hari ini kita mengetahui Partai Golkar Kota Bekasi ada lima nama yang mendapatkan tugas dan semuanya bagus. Saya kira bang Faisal ini merepresentasikan dari semangat spirit Partai Golkar, akan tetapi itu semua keputusan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP), Dewan Pimpinan Daerah (DPD),” kata Mas Tri sapaan akrabnya, Kamis (23/05/2024).

Selain itu, pria yang juga sebagai Bakal Calon (Balon) Wali Kota Bekasi itu meyakini sosok Faisal memiliki potensi untuk membangun kota bersama agar lebih baik lagi ke depannya.

“Saya melihat ada satu figur mewakili anak muda bertalenta dan berpotensi serta memiliki progres baliho nya pun banyak. Akan tetapi harus dibangun chemistry agar pemerintahan berjalan dengan baik dan kita harus memiliki visi serta ideologi yang sama,” ungkapnya.

Terpisah, saat dikonfirmasi, pria yang juga menjabat sebagai Ketua Partai Golkar Kecamatan Pondokgede merasa hal yang dikatakan Tri Adhianto sebagai bentuk penghargaan terhadap dirinya.

“Saya ucapkan terimakasih kepada Tri Adhianto yang telah menyebutkan nama saya sebagai sosok representatif pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Bekasi,” ungkapnya.

Selain itu, Faisal menjelaskan bahwa sampai saat ini dirinya masih menjaga komunikasi politik dengan seluruh partai termasuk DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi.

Baca Juga:  Lakukan Pelecehan Seksual di Cafe Koma Junkyard Bekasi, Bule asal Belanda Dipolisikan

“Sampai saat ini, saya masih berkomunikasi secara politik dengan seluruh ketua partai politik termasuk denga Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi, Tri Adhianto,” tutupnya.

Visited 25 times, 1 visit(s) today

Berita Terkait

Jadi Kandidat Wakilnya Tri Adhianto, Rizky Topananda: Nanti Kita Pikir-pikir Lagi lah
Sami’na wa Atho’na, PKB Rekomendasikan Tri Adhianto jadi Wali Kota Bekasi 2024-2029
Pilkada Kota Bekasi 2024 Harus Damai Tanpa Hoax dan Isu SARA
Koalisi dengan Gerindra, PDI Perjuangan dan Demokrat, PKB Usung Tri Adhianto Maju Pilkada
DPP PPP Rekomendasikan Pasangan Ri-Sol Maju Pilkada Kota Bekasi
Soal Netralitas, Pj Wali Kota Bekasi Contohkan eks Kadisdik ke Jajaran Direksi BUMD
Garda Nasional Patriot Nasrani Dukung Bang HerKos jadi Wali Kota Bekasi
Anggota TP5 Bentukan Pj Gani Hadiri Penyerahan Surat Tugas DPD PAN ke Ri-Sol, apa Tupoksinya?

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 20:21 WIB

Jadi Kandidat Wakilnya Tri Adhianto, Rizky Topananda: Nanti Kita Pikir-pikir Lagi lah

Jumat, 26 Juli 2024 - 18:23 WIB

Sami’na wa Atho’na, PKB Rekomendasikan Tri Adhianto jadi Wali Kota Bekasi 2024-2029

Jumat, 26 Juli 2024 - 10:02 WIB

Koalisi dengan Gerindra, PDI Perjuangan dan Demokrat, PKB Usung Tri Adhianto Maju Pilkada

Kamis, 25 Juli 2024 - 16:58 WIB

DPP PPP Rekomendasikan Pasangan Ri-Sol Maju Pilkada Kota Bekasi

Kamis, 25 Juli 2024 - 09:03 WIB

Soal Netralitas, Pj Wali Kota Bekasi Contohkan eks Kadisdik ke Jajaran Direksi BUMD

Berita Terbaru