Bawaslu Belum Temukan Kecurangan dalam Rekapitulasi Suara Tingkat Kecamatan

- Jurnalis

Rabu, 28 Februari 2024 - 19:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTA BEKASI – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi Ali Syaifa menegaskan dan memastikan hingga detik ini tidak ada kecurangan dalam proses rekapitulasi Pemilu 2024.

“Pelaksanaan rekap itu kan pelaksanaan menyandingkan, menghitung perolehan suara dari yang ada di tiap TPS tiap-tiap keluaran, lalu jika terjadi ada perbedaan selisih, dilakukan koreksi bersama berdasarkan data-data yang ada,” ucap Ali saat ditemui rakyatbekasi.com, Senin (26/02) kemarin.

[irp posts=”9158″ ]

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kendati demikian, Ali mengaku bahwa pihaknya juga menekankan kepada setiap Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) agar bekerja secara profesional dan teliti dalam menjalankan tugas Rekapitulasi Surat Suara.

“Kami menekankan kepada temen-temen di bawah agar melaksanakan rekap dengan tepat waktu, dengan efektif, dengan baik, dengan transparan, dan bertanggungjawab. Karena prosesnya disaksikan oleh peserta, juga diawasi oleh pengawas akan memperoleh hasil rekapitulasi yang baik, transparan dan bisa dipertanggung jawabkan,” tandasnya.

[irp posts=”8481″ ]

Sementara itu, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bekasi mengatakan bahwa hingga saat ini pihaknya belum menerima laporan kecurangan apapun dari peserta pemilu maupun partai politik Pemilu 2024 dalam pelaksanaan Rekapitulasi Suara di Tingkat Kecamatan di Kota Bekasi.

Meski, pada saat ini KPU Kota Bekasi telah menggelar pelaksanaan kegiatan tersebut hingga tenggang waktu (02/03) esok.

“Sejuah ini belum ada peserta pemilu yang buat laporan kepada kami (menyoal dugaan kecurangan rekapitulasi suara di tingkat Kecamatan),” ujar Ketua Bawaslu Kota Bekasi Vidya Nurrul Fathia saat dihubungi rakyatbekasi.com, Rabu (28/02/2024).

Secara prinsip, kata dia, Bawaslu adalah lembaga berwenang yang mengawasi pelaksanaan Pemilu.

[irp posts=”9128″ ]

Namun, hingga saat ini Bawaslu belum menerima apapun dari para peserta Pemilu untuk pelaksanaan Rekapitulasi Suara di tingkat Kecamatan.

“Kalo secara prinsip, Kalo kami tidak ada laporan ke kami, kami tidak bisa untuk bersikap maupun bertindak. Karena prinsipnya kita menunggu laporan tersebut, kalo ada peserta pemilu yang merasa dirugikan dan membuat pelaporan ke Bawaslu Kota Bekasi, baru kita bisa menyikapi, kalo sudah ada laporan. Sesuai dengan mekanisme peraturan yang ada,” pungkasnya.

Berdasarkan pengamatan redaksi rakyatbekasi, Bawaslu Kota Bekasi selama tahapan pemilu 2024 berlangsung belum pernah menindaklanjuti setiap temuan ataupun aduan terkait pelanggaran pemilu untuk diadili alias otomatis berhenti di pleno.

[irp posts=”8779″ ]

Sepak terjang Bawaslu Kota Bekasi saat menangani perkara pelanggaran pemilu 2024 akhirnya ditampar oleh koreksi Bawaslu Provinsi Jawa Barat atas pamer Jersey nomor dua yang belakangan disinyalir berhadiah lima unit iPhone 13, ciye pengawas berhadiah iPhone.

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Jelang Muscab III, BPC HIPMI Kota Bekasi Mencari Ketua Baru, Ini Dia Syarat-syaratnya
Demi Profesionalisme dan Reformasi Birokrasi ASN, IMS Dukung Wali Kota Bekasi Gelar Mutasi dan Rotasi
Aktivis Tuding Proses Rekrutmen SPI RSUD CAM Kota Bekasi Tidak Transparan
Terkait Temuan Limbah Medis di TPA Sumurbatu, Kadis LH Kota Bekasi Bilang Begini
DLH Ditarget Terapkan Sanitary Landfill di TPA Sumurbatu, Anggaran Baru Disetujui Rp20 Miliar
Setelah Libur Ramadan dan Lebaran, CFD Kota Bekasi Kembali Digelar Pekan Ini
Pemkot Bekasi Jadwalkan Pembentukan Panitia Seleksi untuk Pemilihan Direktur PT Mitra Patriot (Perseroda)
Pemerintah Kota Bekasi Alokasikan Rp 726 Miliar untuk Gaji 7.995 PPPK, Pelantikan Dijadwalkan Juli 2025

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 18:09 WIB

Jelang Muscab III, BPC HIPMI Kota Bekasi Mencari Ketua Baru, Ini Dia Syarat-syaratnya

Senin, 21 April 2025 - 16:36 WIB

Demi Profesionalisme dan Reformasi Birokrasi ASN, IMS Dukung Wali Kota Bekasi Gelar Mutasi dan Rotasi

Senin, 21 April 2025 - 16:27 WIB

Aktivis Tuding Proses Rekrutmen SPI RSUD CAM Kota Bekasi Tidak Transparan

Senin, 21 April 2025 - 16:06 WIB

Terkait Temuan Limbah Medis di TPA Sumurbatu, Kadis LH Kota Bekasi Bilang Begini

Senin, 21 April 2025 - 10:34 WIB

Setelah Libur Ramadan dan Lebaran, CFD Kota Bekasi Kembali Digelar Pekan Ini

Berita Terbaru

error: Content is protected !!