Fopera Tuding Ada Persengkongkolan Jahat dalam Proses Seleksi PPPK Kota Bekasi

- Jurnalis

Jumat, 24 Januari 2025 - 15:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Forum Perjuangan Rakyat Kota Bekasi menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor Pemerintah Kota Bekasi, Jumat (24/01/2025).

Forum Perjuangan Rakyat Kota Bekasi menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor Pemerintah Kota Bekasi, Jumat (24/01/2025).

Forum Perjuangan Rakyat Kota Bekasi menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor Pemerintah Kota Bekasi, Jumat (24/01/2025).

Aksi ini merupakan teguran keras terhadap BKPSDM Kota Bekasi yang diduga telah melakukan persekongkolan jahat, pungutan liar (pungli), dan praktik percaloan dalam proses seleksi PPPK Kota Bekasi.

Massa aksi menduga bahwa Kepala BKPSDM Kota Bekasi beserta jajarannya telah mencederai nilai-nilai dan etika dalam seleksi PPPK Kota Bekasi, serta banyak melakukan praktik persekongkolan jahat di dalam BKPSDM Kota Bekasi.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Aksi ini merupakan teguran keras terhadap Kepala BKPSDM Kota Bekasi untuk segera sadar dan meminta maaf secara langsung atas kejahatan yang mereka lakukan terhadap peserta PPPK Kota Bekasi,” ucap Koordinator Lapangan (Korlap) aksi Syarif Hidayatullah, kepada RakyatBekasi.com, Jumat (24/01/2025).

Syarif menambahkan bahwa jika praktik percaloan yang diduga dilakukan oleh Kepala BKPSDM Kota Bekasi dan jajarannya dibiarkan, hal ini akan memberikan dampak buruk bagi kinerja Pemerintah Kota Bekasi dan mengakibatkan korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN) di Kota Bekasi semakin merajalela.

“Jika praktik percaloan ini dibiarkan, ini akan memberikan dampak buruk bagi kinerja Pemerintah Kota Bekasi dan akan mengakibatkan KKN di Kota Bekasi semakin merajalela,” tutupnya.

Massa aksi juga menyatakan akan melakukan pelaporan dan membawa bukti secara langsung kepada Kejaksaan Negeri Kota Bekasi jika tidak ada yang menemui aksi kali ini.

Hingga aksi selesai, Kepala BKPSDM Kota Bekasi tidak berani menemui massa aksi, dan mereka merencanakan akan melakukan aksi kembali pada minggu depan di Kantor BKPSDM Kota Bekasi.

Adapun tuntutan aksi kali ini antara lain:

1. Mendesak Kepala BKPSDM Kota Bekasi untuk netral dalam setiap proses seleksi PPPK Kota Bekasi yang diduga penuh dengan persekongkolan jahat dan permainan para jajaran BKPSDM Kota Bekasi.

2. Mendesak Kepala BKPSDM Kota Bekasi untuk melakukan evaluasi secara menyeluruh terhadap Panitia Seleksi PPPK Kota Bekasi yang diduga melakukan praktik percaloan PPPK di Kota Bekasi.

3. Mendesak Kepala BKPSDM Kota Bekasi untuk mundur dari jabatan karena diduga ikut serta dalam praktik percaloan PPPK Kota Bekasi dan gagal dalam menjalankan tugas serta fungsinya sebagai Kepala BKPSDM Kota Bekasi.

Dengan adanya aksi ini, diharapkan pihak-pihak terkait dapat segera menindaklanjuti tuntutan massa aksi dan memastikan proses seleksi PPPK Kota Bekasi berjalan dengan transparan dan adil.

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi Distribusikan 5.000 Paket Sahur dan Berbuka untuk Warga Terdampak Banjir
Normalisasi Kali Bekasi Dimulai Hari Ini, Tri Adhianto Tegaskan Pentingnya Kolaborasi Antar Daerah
Proses Pembersihan Masih Berlangsung, DLH Kota Bekasi Angkut 5.538 Ton Sampah Pascabanjir
Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Sampaikan Permohonan Maaf soal Ngungsi ke Hotel saat Banjir
HUT ke-28 Kota Bekasi, Tri Adhianto dan Harris Bobihoe Sumbangkan Gaji Pertama untuk Warga Terdampak Banjir
Peringati HUT ke-28 Kota Bekasi, Tri Adhianto Ajak Masyarakat dan Aparatur Refleksi Diri
Perumda Tirta Patriot Berikan Keringanan Tagihan Air bagi Pelanggan Terdampak Banjir
Bantu Warga Bersihkan Sisa Banjir, Wali Kota Bekasi Turun Langsung ke Wilayah Terdampak

Berita Terkait

Senin, 10 Maret 2025 - 14:59 WIB

DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi Distribusikan 5.000 Paket Sahur dan Berbuka untuk Warga Terdampak Banjir

Senin, 10 Maret 2025 - 14:18 WIB

Normalisasi Kali Bekasi Dimulai Hari Ini, Tri Adhianto Tegaskan Pentingnya Kolaborasi Antar Daerah

Senin, 10 Maret 2025 - 12:20 WIB

Proses Pembersihan Masih Berlangsung, DLH Kota Bekasi Angkut 5.538 Ton Sampah Pascabanjir

Senin, 10 Maret 2025 - 10:42 WIB

HUT ke-28 Kota Bekasi, Tri Adhianto dan Harris Bobihoe Sumbangkan Gaji Pertama untuk Warga Terdampak Banjir

Senin, 10 Maret 2025 - 10:30 WIB

Peringati HUT ke-28 Kota Bekasi, Tri Adhianto Ajak Masyarakat dan Aparatur Refleksi Diri

Berita Terbaru

error: Content is protected !!