KOTA BEKASI – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Bekasi melaporkan untuk harga komoditi cabai sempat mengalami kenaikan harga pada saat mendekati momentum Hari Raya Idul Adha 1444 Hijiriah kemarin.
Analis Perdagangan Pada Disperidag Kota Bekasi Eko Wijatmiko mengatakan, ada kenaikan harga komoditi ketika mendekati Hari Raya Idul Adha lalu.
“Dimana dari beberapa harga komoditi, Harga turunan komoditi seperti Cabai Merah Besar dan Cabai Rawit dan Cabai Merah Kriting. Pada saat Jumat (14/06) lalu telah mengalami peningkatan berkisar 5 sampai 10 persen dari harga sebelumnya,” ucap dia saat dikonfirmasi RakyatBekasi.com melalui keterangan, Rabu (19/06/2024).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Catatannya pada Jumat kemarin, Harga Cabai Merah Besar Rp 60 ribu per Kilogram, Cabai Rawit Merah Rp 40 ribu per Kilogram dan Cabai Merah Kriting Rp 60 ribu per Kilogram.
“Dengan catatan kenaikan harga berlangsung dari Rp 5 hingga Rp 10 ribu dari harga normal, Karena tingkat animo pembeli cukup tinggi. Ketika mendekati pelaksanaan Hari Raya Idul Adha,” jelasnya.
Eko menambahkan, saat ini selepas pelaksanaan Hari Raya Idul Adha. Beberapa Harga Komoditi Bahan Pokok di Pasaran masih tergolong fluktuatif.
Saat ini, Rabu (19/06) beberapa harga komoditi yang sempat mengalami kenaikan harga telah mengalami perubahan.
Seperti yang terlihat di salah satu Pasar Kranji Baru Harga Cabai Merah Besar Rp 70 ribu per Kilogram, Cabai Rawit Merah Rp 40 ribu per Kilogram dan Cabai Merah Kriting Rp 70 ribu per Kilogram.
“Baik dari Harga Cabai Merah Kriting maupun Harga Kentang. Tetapi secara mayoritas, Harga Komoditi Bahan Pokok lainnya tidak memiliki kenaikan harga,” tandasnya.