Hasil Drawing Liga Champions: Parade Big Match di Fase Grup

- Jurnalis

Jumat, 27 Agustus 2021 - 06:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Hasil drawing fase grup Liga Champions 2021/22 sudah keluar. Berikut pembagiannya, yang menghasilkan sejumlah laga seru.

Drawing fase grup Liga Champions digelar di Istanbul, Kamis (26/8/2021) malam WIB. Branislav Ivanovic dan Michael Essien, yang memenangi Liga Champions pada 2012 bersama Chelsea, diundang hadir sebagai pengambil undian.

Manchester City tergabung di Grup A, bersama Paris Saint-Germain, RB Leipzig, dan Club Brugge. Juara Liga Spanyol Atletico Madrid masuk dalam Grup B, bersama Liverpool, Porto, dan AC Milan.

Grup C akan mempertemukan Sporting CP, Borussia Dortmund, Ajax Amsterdam, dan Besiktas. Sementara Grup D diisi Inter Milan, Real Madrid, Shakhtar Donetsk, dan debutan Sheriff Tiraspol.

Lanjut ke Grup E, ada Bayern Munich, Barcelona, Benfica, dan Dynamo Kiev yang akan saling baku hantam. Sementara di Grup F, Manchester United tergabung bersama juara Liga Europa Villarreal, Atalanta, dan wakil Swiss, Young Boys.

Grup G terbilang cukup seimbang, dengan diisi Lille, Sevilla, RB Salzburg, dan Wolfsburg. Terakhir adalah Grup H. Juara bertahan Liga Champions, Chelsea tergabung di grup ini, bersama Juventus, Zenit St. Petersburg, dan Malmo. Fase grup Liga Champions akan dimulai pada 14 September.

Baca Juga:  Dilarang Sejak 2005, Berlin Bakal Izinkan Guru Kenakan Jilbab

Grup A: Manchester City, Paris Saint-Germain, RB Leipzig, Club Brugge

Grup B: Atletico Madrid, Liverpool, Porto, AC Milan

Grup C: Sporting CP, Borussia Dortmund, Ajax Amsterdam, Besiktas

Grup D: Inter Milan, Real Madrid, Shakhtar Donetsk, Sheriff Tiraspol

Baca Juga:  Husin Munir: "Kemiskinan Ekstrem" Tak Boleh Ada di Kampung Pancasila

Grup E: Bayern Munich, Barcelona, Benfica, Dynamo Kiev

Grup F: Villarreal, Manchester United, Atalanta, Young Boys

Grup G: Lille, Sevilla, RB Salzburg, Wolfsburg

Grup H: Chelsea, Juventus, Zenit St. Petersburg, Malmo(adp/pur)

Visited 1 times, 1 visit(s) today

Berita Terkait

Total Deposit Rp293,4 Miliar, 197 Ribu Remaja Usia 11-19 Tahun Kecanduan Judi Online
Microsoft Bing Hadirkan ‘Artificial Intelligence’, Akses Informasi Lebih Efisien dan Komprehensif
Pertamina Patra Niaga Regional JBB Raih Juara III Derap Kerja Sama Jakarta 2024
Pertamina Patra Niaga SHAFTHI Raih Trophy KERIS Kehormatan Nusantara CSR Awards 2024
Donald Trump Jadi Target Penembakan saat Kampanye di Pennsylvania
Berkat Program Sedekah Umroh, Kini Masyarakat Kecil Bisa Pergi Ke Tanah Suci
Ini Dia Sepuluh Cara Berhenti Kecanduan Judi Online
Similarweb Ungkap 10 Situs Dewasa Paling Sering Dikunjungi, Ini Daftarnya

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 20:51 WIB

Total Deposit Rp293,4 Miliar, 197 Ribu Remaja Usia 11-19 Tahun Kecanduan Judi Online

Jumat, 26 Juli 2024 - 09:24 WIB

Microsoft Bing Hadirkan ‘Artificial Intelligence’, Akses Informasi Lebih Efisien dan Komprehensif

Minggu, 21 Juli 2024 - 22:31 WIB

Pertamina Patra Niaga Regional JBB Raih Juara III Derap Kerja Sama Jakarta 2024

Kamis, 18 Juli 2024 - 13:48 WIB

Pertamina Patra Niaga SHAFTHI Raih Trophy KERIS Kehormatan Nusantara CSR Awards 2024

Minggu, 14 Juli 2024 - 07:11 WIB

Donald Trump Jadi Target Penembakan saat Kampanye di Pennsylvania

Berita Terbaru