Ketua KPK Bantah Suruh Massa Pasang Spanduk Dukungan Nyapres

- Jurnalis

Minggu, 29 Mei 2022 - 16:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Spanduk bergambar Ketua KPK Firli Bahuri kembali bertebaran.

Spanduk bergambar Ketua KPK Firli Bahuri kembali bertebaran.

JAKARTA – Ketua KPK Firli Bahuri membantah memiliki keinginan maju dalam Pilpres 2024 mendatang.

Firli juga menyangkal bahwa dirinya mendorong atau menggerakkan massa untuk memasang spanduk dukungan eks Kapolda Sumsel itu maju dalam pilpres seperti yang muncul di Banten.

Firli menegaskan kemunculan spanduk tersebut bukan atas inisiatifnya. Dia mengaku tidak mengetahui mengapa spanduk bernada kampanye itu bisa muncul.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Sesungguhnya sekali lagi, saya ingin menegaskan bahwa spanduk itu sama sekali saya tidak tahu dan tidak ada inisiatif apa pun yang datang dari saya dan saya tidak memahami bagaimana ia (spanduk dukungan capres) bisa muncul,” cuit Firli melalui akun Twitter @firlibahuri, di Jakarta, Minggu (29/05/2022).

Firli menegaskan dirinya bersikap independen sebagai penegak hukum. Kinerjanya sebagai pimpinan KPK diminta tidak ditarik pada isu-isu politik termasuk pada Pilpres 2024.

Baca Juga:  Management Building DPRD Kota Bekasi 2023 Diduga Cacat Mutu dan Wanprestasi

“Percayalah para sahabat, semua yang terjadi di KPK adalah proses hukum dan tidak ada kejadian politik,” kata dia.

Sebelumnya pada Jumat (27/05/2022), Firli juga menanggapi munculnya spanduk dukungan maju sebagai capres.

Baca Juga:  Tampilkan Live Judi Online, Channel YouTube DPR Diretas

Dia mengaku fokus kerja sebagai penegak hukum dan tidak tertarik pada kegiatan politik.

“Saya fokus kerja untuk memberantas korupsi dan saya akan selesaikan tugas saya selaku Ketua KPK sampai tuntas akhir 2023. Saya hanya ingin Indonesia bebas dari korupsi,” tegasnya.

Sementara itu, Pelaksana tugas (Plt) Jubir KPK, Ali Fikri, memastikan, pemasangan spanduk itu bukan bagian program KPK.

Baca Juga:  Alamak! 47 Layanan Kemendikbudristek Termasuk KIP tak Bisa Diakses

Menurutnya, kegiatan sosialisasi dan kampanye yang KPK lakukan fokus pada upaya untuk membangun kesadaran masyarakat hingga mewujudkan budaya antikorupsi.

Visited 1 times, 1 visit(s) today

Berita Terkait

Ini Daftar Relawan Prabowo – Gibran Peraih ‘GiveAway’ Komisaris BUMN
Udah Tenang, Presiden Jokowi Jamin Pembelian BBM Subsidi Pada 17 Agustus tak Dibatasi
Delapan Oknum Pegawai KPK Kegep Judi Online, Total Depo Rp16,8 Juta
Kado Pahit 17 Agustus 2024, Rakyat Dibatasi Beli Pertalite
Suka Hamburkan Anggaran untuk Jalan-jalan, Mendagri Bongkar Mental Bobrok Pejabat Daerah
PBNU: 1 Muharam 1446 H Jatuh pada Senin 8 Juli 2024, Pemkot Bekasi Rayakan Jumat
DKPP Beri Dateline 7 Hari ke Presiden Jokowi untuk Pecat Ketua KPU Hasyim Asy’ari
Muncul ke Publik, Korban Asusila Hasyim Asy’ari Puas dengan Putusan DKPP

Berita Terkait

Rabu, 24 Juli 2024 - 14:43 WIB

Ini Daftar Relawan Prabowo – Gibran Peraih ‘GiveAway’ Komisaris BUMN

Selasa, 16 Juli 2024 - 14:43 WIB

Udah Tenang, Presiden Jokowi Jamin Pembelian BBM Subsidi Pada 17 Agustus tak Dibatasi

Rabu, 10 Juli 2024 - 16:33 WIB

Delapan Oknum Pegawai KPK Kegep Judi Online, Total Depo Rp16,8 Juta

Selasa, 9 Juli 2024 - 21:46 WIB

Kado Pahit 17 Agustus 2024, Rakyat Dibatasi Beli Pertalite

Selasa, 9 Juli 2024 - 11:44 WIB

Suka Hamburkan Anggaran untuk Jalan-jalan, Mendagri Bongkar Mental Bobrok Pejabat Daerah

Berita Terbaru