Pemerintah Kota Bekasi tengah mengusulkan untuk mengganggarkan pemberian Bonus terhadap atlet Kota Bekasi yang tampil mewakili Kontingen Jawa Barat pada ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.
Usulan tersebut nantinya akan dialokasikan menggunakan Dana APBD Kota Bekasi Perubahan 2024.
“InsyaAllah nanti kan kalau diproses ini belum, Nanti mungkin diusulkan APBD P 2024. Tapi insyaAllah ada itu,” ucap Penjabat (Pj) Wali Kota Bekasi Raden Gani Muhamad saat ditemui RakyatBekasi.com usai meresmikan Puskemas Bintara, Kelurahan Bintara, Kecamatan Bekasi Barat pasca dilakukan rehabilitasi gedung, Rabu (18/09/2024).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pj Gani menyebut, pihaknya hanya berupaya untuk mengusulkan pemberian bonus terhadap atlet yang sudah berjuang memberikan sumbangsih dan tenaga mereka untuk mewakili Kota Bekasi di PON XXI Aceh-Sumut.
Namun demikian, Pj Gani menegasi bahwa bonus tersebut baru bersifat usulan, sembari melihat kemampuan finansial yang dimiliki oleh Pemerintah Daerah.
“InsyaAllah, kita enggak janji. Tapi biasanya ada proses yang diusahakan,” singkatnya.
Sebelumnya, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Bekasi mencatat sebanyak 36 Medali telah berhasil diraih oleh Atlet Kota Bekasi yang mewakili Kontingen Jawa Barat (Jabar) pada perhelatan PON XXI Aceh-Sumut yang diselenggarakan dari tanggal 9 hingga 20 September 2024 mendatang.
Kabid Data dan Informasi KONI Kota Bekasi, Lian Amigo mengatakan bahwa 36 medali tersebut terdiri dari 10 Medali Emas, 11 Perak dan 15 Perunggu.
“Adapun Cabang olahraga (Cabor) yang diwakili oleh atlet Kota Bekasi adalah Cabor Bowling, Taekwondo, Perahu Layar, E-Sport, Dayung, Squash, Billiard, Sepatu Roda, Cricket, Angkat Besi, Paramotor, Hapkido, Muaythai dan Kick Boxing,” ucap dia kepada wartawan saat dihubungi, Selasa (17/09/2024).
Ia menyatakan, pada perhelatan PON ini, Kontingen KONI Kota Bekasi kurang lebih menyumbangkan Kontingen ke Jawa Barat sebanyak 101 orang. Rinciannya, terdiri dari
77 Atlet, 18 pelatih dan 6 mekanik.
“Dengan sejauh ini, mengenai kondisi para Atlet, Pelatih dan Mekanik belum ditemukan kendala kesehatan di kontingen,” tutupnya.