Gelar Operasi Tebus Murah di 12 Kecamatan, Relawan ‘SaTAHi’ Siapkan 7200 Paket Beras

- Jurnalis

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 17:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Operasi Tebus Murah Relawan 'SaTAHi' diserbu masyarakat.

Operasi Tebus Murah Relawan 'SaTAHi' diserbu masyarakat.

Relawan ‘SaTAHi’ (Sahabat Tri Adhianto dan Abdul Harris Bobihoe) menggelar Bazar Beras Murah dengan menyediakan 600 paket beras 5 Kg yang ditebus dengan harga sebesar Rp 15 Ribu untuk masyarakat umum di bilangan Jakasampurna, Bekasi Barat.

Ketua Relawan ‘SaTAHi’ Bernard Sihombing mengatakan bahwa pada hari ini pihaknya melakukan pilot project Operasi Tebus Murah yang turut digelar di beberapa wilayah di Kota Bekasi.

“Dimana rangkaian kegiatan Bazar Beras Murah ini pertama kali kami selenggarakan di wilayah Jakasampurna dan akan berakhir di Jatikramat, Kecamatan Jatiasih pada Sabtu (16/11/2024) mendatang. Secara akumulasi kegiatan Bazar Beras Murah ini terlaksana di 12 Kecamatan di Kota Bekasi dengan total paket yang dibagikan secara merata sebanyak 7.200 paket,” ucap Ketua Relawan ‘SaTAHi’ Bernard Sihombing di sela kegiatan yang berlangsung di Ruko Patriot Central Utama, Sabtu (26/10/2024).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bazar Beras Murah itu sendiri, kata dia, merupakan hasil dari gotong royong Relawan ‘SaTAHi’ dengan menggunakan biaya sendiri sebagai wujud cinta serta dukungan ‘SaTAHi’ kepada Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi nomor urut 3 (tiga) Tri Adhianto dan Abdul Harris Bobihoe.

“Sebagai wujud dukungan Relawan ‘SaTAHi’ kepada Pak Tri Adhianto dan Pak Abdul Harris Bobihoe yang berkolaborasi dengan konstituen,” sambungnya.

Sementara itu, Calon Wali Kota Bekasi nomor urut 3 (tiga) Tri Adhianto mengatakan bahwa Bazar Beras Murah yang digelar Relawan ‘SaTAHi’ adalah salah satu bentuk kepedulian kita terhadap masyarakat.

“Yaitu memberikan kemudahan dan pengabdian terhadap masyarakat. Karena yang kita tahu bahwa sebaik-baiknya manusia adalah yang bisa berbuat kebaikan kepada masyarakat. Dan pada hari ini Relawan ‘SaTAHi’ menggelar Bazar Beras Murah dengan tebus murah Rp 15 ribu. Jadi animo masyarakat cukup tinggi, dan ini akan terus dilakukan sampai nanti menjelang berakhirnya masa kampanye,” tutur Mas Tri sapaan akrabnya saat dijumpai di lokasi.

Ke depannya, Mas Tri berharap agar kegiatan Bazar Beras Murah yang digawangi Relawan ‘SaTAHi’ ini bisa berkelanjutan dan menjadi motivasi untuk membantu masyarakat dalam mendapatkan kebutuhan pangan dan sembako dengan harga yang lebih terjangkau jika dibandingkan dengan gelaran sebelumnya.


Eksplorasi konten lain dari RakyatBekasi.Com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bidik Kemenangan Pemilu 2029, PKB Kota Bekasi Genjot Regenerasi Lewat PKP dan Musancab
DPD PSI Kota Bekasi Wujudkan Filosofi Gajah di Logo Baru Lewat Bakti Sosial dan Program Ketahanan Pangan
Guru Ditugaskan Awasi Makan Bergizi Gratis, PGRI Dilema antara Insentif dan Beban Kerja Tambahan
Agus Suparmanto Terpilih Aklamasi Jadi Ketum PPP, Target Utama: Kembalikan Partai ke Senayan pada Pemilu 2029
Diiringi Teriakan ‘Perubahan’, Mardiono Akui Gagal Bawa PPP ke Senayan dalam Pidato Emosional di Muktamar X
Muktamar X PPP Ricuh: Aksi Lempar Kursi Warnai Pembukaan, Teriakan ‘Perubahan’ vs ‘Lanjutkan’ Bergema
Muktamar X PPP Memanas: Duet “Tauke-Tokoh” Muncul Sebagai Penantang Kuat Mardiono, Pertaruhan Nasib Partai Ka’bah
Jelang Muktamar ke X, PPP Kota Bekasi Dorong Sistem AHWA saat Pemilihan Ketum

Berita Terkait

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 13:36 WIB

Bidik Kemenangan Pemilu 2029, PKB Kota Bekasi Genjot Regenerasi Lewat PKP dan Musancab

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 18:45 WIB

DPD PSI Kota Bekasi Wujudkan Filosofi Gajah di Logo Baru Lewat Bakti Sosial dan Program Ketahanan Pangan

Kamis, 2 Oktober 2025 - 12:14 WIB

Guru Ditugaskan Awasi Makan Bergizi Gratis, PGRI Dilema antara Insentif dan Beban Kerja Tambahan

Minggu, 28 September 2025 - 10:28 WIB

Agus Suparmanto Terpilih Aklamasi Jadi Ketum PPP, Target Utama: Kembalikan Partai ke Senayan pada Pemilu 2029

Sabtu, 27 September 2025 - 19:30 WIB

Diiringi Teriakan ‘Perubahan’, Mardiono Akui Gagal Bawa PPP ke Senayan dalam Pidato Emosional di Muktamar X

Berita Terbaru

Eksplorasi konten lain dari RakyatBekasi.Com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca