Komisi IV Minta Disdik Kota Bekasi Sosialisasikan PPDB Secara Masif

- Jurnalis

Minggu, 29 Mei 2022 - 10:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bekasi Evi Mafriningsianti.

Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bekasi Evi Mafriningsianti.

KOTA BEKASI – Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bekasi Evi Mafriningsianti meminta Dinas Pendidikan Kota Bekasi selaku stakeholder yang bertanggung jawab dalam pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) rajin mensosialisasikan tahapan PPDB secara masif kepada masyarakat.

“Kelemahan setiap tahunnya setiap PPDB adalah terkait dengan permasalahan titik koordinat yang masih banyak missing-nya. Maka kita juga akan mengundang Dukcapil agar ada titik temu minimal tahun ini ada tereliminir tingkat kesalahannya, terutama dalam penentuan titik koordinat,” ucap Evi Mafriningsianti di ruang kerjanya, Jumat (27/05/2022).

Menurutnya, tidak sedikit para orang tua yang belum mengetahui tentang sistem PPDB yang diterapkan secara nasional ini, di mana dalam aplikasinya terdapat beberapa kategori penerimaan diantaranya, jalur zonasi, jalur prestasi, jalur afirmasi.

Namun secara keseluruhan, Evi menyatakan untuk draft PPDB-nya masih tidak jauh berbeda dengan tahun lalu.

“Afirmasi masih 30 persen, tapi kami tetap akan kita kawal. Selain itu PPDB ini harus dipersiapkan dengan matang, saya katakan kepada Disdik agar persiapannya jangan terlalu mepet, dan ini sangat penting untuk sosialisasi ke masyarakat,” terangnya.

Begitupun dengan pihak sekolah, Evi menyebut, mereka memiliki tanggungjawab untuk mengumpulkan orangtua siswa dan turut mensosialisasikan kebijakan PPDB ini agar bisa dipahami oleh semua orang tua.

Baca Juga:  Imbas Lolosnya Event LGBT, Satpol PP Buka Opsi Sisir Seluruh Tempat Hiburan Malam

Sebab kata dia, berdasarkan monitoring tahun lalu, ditemukan masih ada orang tua yang mengaku tidak mendapatkan informasi utuh, bahwasanya jalur prestasi itu ada 17 persen, perpindahan orang tua 3 persen, afirmasi 30 persen serta zonasi 50 persen.

Baca Juga:  Sanksi ASN Berzina Tak Berefek Jera, F-Pepen Tuntut 'AR' Oknum Guru SMPN 7 Kota Bekasi Dipecat

“Afirmasi ini merupakan spirit kita dalam membantu masyarakat yang terimbas pandemi Covid-19, dan kita juga baru mulai bangkit lagi, saya pikir kuota ini juga masih relevan dipakai lagi di tahun ini,” tutupnya. (ADV)

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Demi Tingkatkan Kapasitas SDM, Perumda Tirta Patriot Gelar Pelatihan Manajemen Risiko
Hari Perhubungan Nasional, Pj Gani Ajak Masyarakat Budayakan Naik Kendaraan Umum
Lama Tak Beroperasi, Pj Wali Kota Bekasi Review Mangkraknya Bus Trans Patriot
Sejak Tambah Tiga Rute, Tingkat Okupansi Biskita Trans Bekasi Naik 25 Persen
Spektakuler, Perumda Tirta Patriot Resmi Kelola SPAM Summarecon Bekasi
Pj Wali Kota Bekasi: Kini Sopir Truk Tak Takut saat Bertemu dengan Petugas Dishub
Penemuan 7 Jenazah Remaja di Kali Bekasi, Pj Gani Pinta Orang Tua Lakukan Pengawasan Ekstra
Satpol PP Kota Bekasi: New Jonna Pluto (JP) Club Bisa Beroperasi Lagi, Asal…

Berita Terkait

Jumat, 4 Oktober 2024 - 15:24 WIB

Demi Tingkatkan Kapasitas SDM, Perumda Tirta Patriot Gelar Pelatihan Manajemen Risiko

Senin, 30 September 2024 - 12:15 WIB

Hari Perhubungan Nasional, Pj Gani Ajak Masyarakat Budayakan Naik Kendaraan Umum

Senin, 30 September 2024 - 11:46 WIB

Lama Tak Beroperasi, Pj Wali Kota Bekasi Review Mangkraknya Bus Trans Patriot

Senin, 30 September 2024 - 11:29 WIB

Sejak Tambah Tiga Rute, Tingkat Okupansi Biskita Trans Bekasi Naik 25 Persen

Senin, 30 September 2024 - 10:39 WIB

Spektakuler, Perumda Tirta Patriot Resmi Kelola SPAM Summarecon Bekasi

Berita Terbaru

Tim  Kuasa Hukum Sholihin dari Tim Advokasi Patriot Indonesia.

Pilkada 2024

Kuasa Hukum Terduga Pelaku Kekerasan Seksual Laporkan Korbannya

Kamis, 21 Nov 2024 - 19:03 WIB