Salurkan CSR, KSO Foster Oil & Energy dan PT Migas Bekasi Bangun Crossing Saluran Air

- Jurnalis

Minggu, 4 Agustus 2024 - 07:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption foto: Peninjauan Crossing Saluran Air oleh KSO Foster Oil & Energy - PT Migas bersama Ketua RW dan RT, serta beberapa tokoh masyarakat. Sumber: Istimewa

Caption foto: Peninjauan Crossing Saluran Air oleh KSO Foster Oil & Energy - PT Migas bersama Ketua RW dan RT, serta beberapa tokoh masyarakat. Sumber: Istimewa

KOTA BEKASI – Kerjasama Operasional (KSO) Foster Oil & Energy, PTE.,LTd dan PT Migas (Perseroda) menyalurkan Corporate Social Responsibility (CSR) dengan melakukan pembangunan crossing saluran air.

Pembangunan itu dilakukan di wilayah RT 08/08, Kelurahan Jatiraden, Jatisampurna, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Direktur PT. Migas (Perseroda), Apung Widadi, mengatakan, pembangunan crossing saluran air tersebut dilakukan merespon pengaduan warga sekitar Sumur Gas Jatinegara, Bekasi terkait dengan persoalan banjir.

Sehingga, kata dia, KSO Foster Oil & Energy dan pihaknya pun memutuskan untuk mengatasi hal tersebut melalui program CSR.

“Pekerjaan pembuatan crossing saluran air ini diharapkan dapat mencegah terjadinya banjir di rumah-rumah warga sekitar sumur,” kata Apung saat melakukan peninjauan langsung pengerjaan crossing saluran air itu di lokasi, Jumat (02/08/2024).

Apung menerangkan bahwa pembangunan crossing saluran air sepanjang 17 meter dengan kedalaman 1 meter itu dilakukan pihak ketiga dan dibantu Tim Pematusan Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Bekasi.

Baca Juga:  Presiden KSPSI Andi Gani Jadi Stafsus Kapolri di Tengah Perayaan MayDay 2024

Perwakilan KSO Foster Oil & Energy, PTE., LTd. Syarif, mengatakan, bahwa crossing saluran air telah diuji coba dan berfungsi dengan baik.

“Air dari danau tersedot melalui saluran air yang mengalir ke sungai. Hal ini merupakan bagian dari ikhtiar sebagai upaya meminimalisir agar tidak terjadi banjir di pemukiman warga,” kata Syarif.

Sebelumnya KSO Foster Oil & Energy – PT. Migas (Perseroda) diketahui sudah merealisasikan sejumlah CSR, di antaranya; mendirikan rumah cerdas pada bidang Pendidikan, pembudidayaan cacing di bidang ekonomi dan berbagai hal lain.

Visited 552 times, 1 visit(s) today

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Wiwiek Hargono Nakhodai Kormi Kota Bekasi Tetap Eksis Meski Tanpa Hibah
Pj Gani Agendakan Kegiatan K3 Alun-alun Kota Bekasi Bakal Digelar tiap Jumat
Pj Gani Sambut Kehadiran Transportasi Umum Baru di Kota Bekasi, MRT Tomang – Medan Satria
Pemkot Bekasi Gelar K3 Massal Bersihkan Alun-alun M Hasibuan Jelang Long Weekend
Paslon Ri-Sol dan U2N Belum Tentukan Siapa Ketua Tim Pemenangan Pilkada Kota Bekasi
Tambah Rute Baru, Kini BISKITA Trans Bekasi Patriot Lewat Tiga Pusat Perbelanjaan Ini
Bekasi Keluarkan Surat Edaran Ancaman Gempa Megathrust Selat Sunda
Pertengahan September, BISKITA Trans Bekasi Patriot Layani Rute Baru

Berita Terkait

Minggu, 15 September 2024 - 09:51 WIB

Wiwiek Hargono Nakhodai Kormi Kota Bekasi Tetap Eksis Meski Tanpa Hibah

Sabtu, 14 September 2024 - 12:45 WIB

Pj Gani Agendakan Kegiatan K3 Alun-alun Kota Bekasi Bakal Digelar tiap Jumat

Jumat, 13 September 2024 - 12:26 WIB

Pj Gani Sambut Kehadiran Transportasi Umum Baru di Kota Bekasi, MRT Tomang – Medan Satria

Jumat, 13 September 2024 - 11:24 WIB

Pemkot Bekasi Gelar K3 Massal Bersihkan Alun-alun M Hasibuan Jelang Long Weekend

Kamis, 12 September 2024 - 10:11 WIB

Paslon Ri-Sol dan U2N Belum Tentukan Siapa Ketua Tim Pemenangan Pilkada Kota Bekasi

Berita Terbaru

error: Content is protected !!