Tolak Pelaku Kekerasan Seksual Berlaga di Pilkada, Kita Pilih Pemimpin Bukan Predator

- Jurnalis

Senin, 25 November 2024 - 16:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Forum Pemuda dan Mahasiswa Kota Bekasi menggelar aksi demonstrasi 'Tolak Calon Pemimpin Pelaku Kekerasan Seksual'di Mega Bekasi Hypermall, Senin (25/11/2024).

Forum Pemuda dan Mahasiswa Kota Bekasi menggelar aksi demonstrasi 'Tolak Calon Pemimpin Pelaku Kekerasan Seksual'di Mega Bekasi Hypermall, Senin (25/11/2024).

Puluhan pemuda yang mengatasnamakan Forum Pemuda dan Mahasiswa Kota Bekasi mengadakan aksi menolak calon pemimpin yang melakukan kekerasan seksual dan asusila di Mega Bekasi Hypermall, Senin (25/11/2024).

Koordinator Aksi, Muhamad Abshar dalam orasinya menegaskan bahwa calon pemimpin harus memiliki moral yang baik dan tidak mencontohkan tindakan asusila kepada masyarakat.

“Kami berharap masyarakat pandai dalam memilih pemimpin. Pilih calon pemimpin yang memiliki kecakapan dalam moral. Karena pemimpin itu menjadi contoh. Jika pemimpin melakukan tindak asusila dan kekerasan seksual, itu bukan calon pemimpin namanya. Jangan dipilih,” tegas Abshar.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Abshar juga menyayangkan sikap oknum terduga pelaku yang dinilainya sama sekali tidak menunjukkan rasa bersalah, bahkan disebut-sebut melakukan intimidasi terhadap korban. Ia mendesak adanya diskualifikasi paslon terkait dari pencalonan.

“Kami ingin memiliki pemimpin yang beriman dan beradab, terutama yang peduli terhadap perlindungan perempuan,” tuturnya seraya mengingatkan bahwa dalam pilkada kita memilih pemimpin bukan predator.

Ia menyatakan bahwa Kota Bekasi marak terjadi pelecehan terhadap perempuan. Menurutnya, bagaimana mungkin melakukan perbaikan terhadap masalah tersebut jika calon pemimpinnya melakukan tindakan yang sama.

“Maraknya kasus pelecehan seksual terhadap perempuan menegaskan pentingnya memiliki calon pemimpin yang berakhlak baik. Kami tidak ingin pemimpin yang pikirannya melecehkan perempuan atau cabul,” tutupnya dengan nada geram.


Eksplorasi konten lain dari RakyatBekasi.Com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bidik Kemenangan Pemilu 2029, PKB Kota Bekasi Genjot Regenerasi Lewat PKP dan Musancab
DPD PSI Kota Bekasi Wujudkan Filosofi Gajah di Logo Baru Lewat Bakti Sosial dan Program Ketahanan Pangan
Guru Ditugaskan Awasi Makan Bergizi Gratis, PGRI Dilema antara Insentif dan Beban Kerja Tambahan
Agus Suparmanto Terpilih Aklamasi Jadi Ketum PPP, Target Utama: Kembalikan Partai ke Senayan pada Pemilu 2029
Diiringi Teriakan ‘Perubahan’, Mardiono Akui Gagal Bawa PPP ke Senayan dalam Pidato Emosional di Muktamar X
Muktamar X PPP Ricuh: Aksi Lempar Kursi Warnai Pembukaan, Teriakan ‘Perubahan’ vs ‘Lanjutkan’ Bergema
Muktamar X PPP Memanas: Duet “Tauke-Tokoh” Muncul Sebagai Penantang Kuat Mardiono, Pertaruhan Nasib Partai Ka’bah
Jelang Muktamar ke X, PPP Kota Bekasi Dorong Sistem AHWA saat Pemilihan Ketum

Berita Terkait

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 13:36 WIB

Bidik Kemenangan Pemilu 2029, PKB Kota Bekasi Genjot Regenerasi Lewat PKP dan Musancab

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 18:45 WIB

DPD PSI Kota Bekasi Wujudkan Filosofi Gajah di Logo Baru Lewat Bakti Sosial dan Program Ketahanan Pangan

Kamis, 2 Oktober 2025 - 12:14 WIB

Guru Ditugaskan Awasi Makan Bergizi Gratis, PGRI Dilema antara Insentif dan Beban Kerja Tambahan

Minggu, 28 September 2025 - 10:28 WIB

Agus Suparmanto Terpilih Aklamasi Jadi Ketum PPP, Target Utama: Kembalikan Partai ke Senayan pada Pemilu 2029

Sabtu, 27 September 2025 - 19:30 WIB

Diiringi Teriakan ‘Perubahan’, Mardiono Akui Gagal Bawa PPP ke Senayan dalam Pidato Emosional di Muktamar X

Berita Terbaru

Eksplorasi konten lain dari RakyatBekasi.Com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca