Wali Kota Bekasi Imbau Warga Tak Bawa Flare Saat Nobar Timnas di Plaza Patriot Candrabhaga

- Jurnalis

Selasa, 10 Juni 2025 - 13:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, menghimbau kepada masyarakat untuk tidak membawa flare asap ketika pelaksanaan Nobar Timnas Indonesia VS Timnas Jepang dalam babak lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia yang akan berlangsung pada Selasa (10/06/2025) petang nanti.

Tri Adhianto menjelaskan bahwa flare asap dapat menyebabkan gangguan terutama karena menghasilkan asap yang luar biasa.

“Asap yang dihasilkan oleh Flare yang menyala tentunya akan turut mengganggu dari sisi penonton yang melihat, maupun penglihatan yang menjadi kabur dan dari sisi pernapasan juga tidak baik,” ucap dia saat ditemui rakyatbekasi.com selepas melaksanakan Sidak Pra Pendaftaran SPMB 2025 di Dua SMP Negeri yakni SMP 4 dan SMP 54, Selasa (10/06/2025).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pemerintah Daerah, kata dia, telah mempersiapkan pelaksanaan Nobar Timnas Indonesia di Taman Plaza Patriot Candrabhaga sebagai bentuk mendukung Skuad Garuda secara gratis.

“Ada berbagai skenario yang sudah kita lakukan agar kita mitigasi terhadap dampak yang ada,” kata Tri.

Tri Adhianto juga menargetkan agar Jay Idzes CS bisa meraih poin penuh di Kandang Timnas Jepang. “Targetnya point penuh untuk Timnas Indonesia, Prediksi skor 1-0 aja lah,” imbuhnya.

Selain itu Tri Adhianto mengatakan bahwa pihaknya juga telah mempersiapkan rekayasa manajemen pelaksanaan, baik lalu lintas maupun jumlah petugas yang akan dioptimalkan.

“Karena kemarin menyala betul Kota Bekasi, jadi perjalanan bisa dua jam, setengah jam secara arus lalu lintasnya sangat padat,” pungkasnya.

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pansel Dirut PT Mitra Patriot Umumkan Empat Peserta Lolos ke Tahapan Fit and Proper Test
DPRD Dorong Pemkot Bekasi Gandeng Seluruh Stakeholder Demi Wujudkan Wisata Air Kali Malang
Skema ‘One Way’ Jalan KH Agus Salim Berlaku Setiap Pagi Kecuali Weekend dan Libur Nasional
Sekda Junaedi Pastikan Pembangunan Infrastruktur Wilayah Dimulai Juli 2025
Kolaborasi Apik Pemkot Bekasi dan DPRD dalam Seleksi Direksi BUMD: Sejarah Baru Transparansi Pemerintahan
2.590 Pendaftar SD dan SMP Ditolak Sistem SPMB 2025, Ini Penjelasan Wali Kota Bekasi
Tindaklanjuti Usulan DPRD, Wali Kota Bekasi Siapkan Kepwal untuk Penggajian PPPK Lewat BPRS
Rawan Kecelakaan dan Minim Penerangan, Perbaikan Jalan Alinda Bekasi Utara jadi Prioritas

Berita Terkait

Rabu, 18 Juni 2025 - 21:30 WIB

Pansel Dirut PT Mitra Patriot Umumkan Empat Peserta Lolos ke Tahapan Fit and Proper Test

Rabu, 18 Juni 2025 - 18:52 WIB

DPRD Dorong Pemkot Bekasi Gandeng Seluruh Stakeholder Demi Wujudkan Wisata Air Kali Malang

Rabu, 18 Juni 2025 - 18:02 WIB

Skema ‘One Way’ Jalan KH Agus Salim Berlaku Setiap Pagi Kecuali Weekend dan Libur Nasional

Rabu, 18 Juni 2025 - 15:33 WIB

Sekda Junaedi Pastikan Pembangunan Infrastruktur Wilayah Dimulai Juli 2025

Rabu, 18 Juni 2025 - 13:07 WIB

Kolaborasi Apik Pemkot Bekasi dan DPRD dalam Seleksi Direksi BUMD: Sejarah Baru Transparansi Pemerintahan

Berita Terbaru

error: Content is protected !!