Ketua Pansus 12: Wali Kota Bekasi Sangat Fokus Dalam Penanggulangan Penyebaran Covid-19

- Jurnalis

Kamis, 18 Februari 2021 - 07:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BEKASI TIMUR – Anggota DPRD Kota Bekasi asal Fraksi Demokrat, Haeri Parani turut angkat bicara mengenai ramainya pemberitaan kegiatan Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi bersama keluarganya di Cisarua Puncak Bogor yang menjadi polemik belakangan ini.

Menurut Haeri, selaku mantan Ketua Pansus 12 DPRD Kota Bekasi yang ditugaskan membahas Peraturan Daerah (Perda) tentang Adaptasi Tatanan Hidup Baru (ATHB) di Kota Bekasi, kebanyakan media yang memberitakan dugaan pelanggaran protokol kesehatan di Cisarua Bogor tidak memahami betapa luarbiasanya Wali Kota Bekasi dalam menangani masalah Covid-19 di daerahnya.

“Saya mengikuti betul pemberitaan mengenai acara keluarga pak Wali di Bogor tersebut. Jadi, kebetulan ini saya selaku Ketua Pansus Perda ATHB di Kota Bekasi, dan saya rasa pak wali orang yang luar biasa dan paham sekali soal penerapan Protokol kesehatan,” kata Haeri , Selasa (17/02).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hal tersebut menurut Haeri, sangat dirasakannya saat memimpin Pansus 12 DPRD Kota Bekasi dalam pembahasan Perda ATHB. Bahkan dirinya tidak menampik adanya peran Wali Kota Bekasi sehingga Perda ATHB Kota Bekasi dapat diselesaikan dalam waktu yang singkat.

Baca Juga:  Alasan PKS Ganti Chairoman Dianggap Drama, Mahasiswa: Minta Maaf Dong kepada Warga Kota Bekasi

“Sebagai Ketua Pansus 12, saya tahu betul dan menyaksikan dengan mata dan kepala sendiri bagaimana Wali Kota Bekasi sebagai Ketua Satgas Gugus Covid-19 sendiri yang memaparkan visi penanggulangan yang efektif saat rancangan perda tersebut dibahas,” terang Haeri yang juga Anggota Komisi IV DPRD Kota Bekasi.

“Dan perlu saya tambahkan, sampai hari ini sejatinya sejak Covid-19 Pak wali begitu konsen menanggulangi dan mengurangi penyebaran Covid-19 di Kota Bekasi. Bahkan, beliau mengintruksikan kepada ASN termasuk pegawai honorer untuk turun setiap hari hingga ke tingkatan RT/RW dalam rangka memantau prokes di setiap wilayahnya,” tambahnya.

Lebih lanjut Haeri mengaku dirinya tidak mempercayai tudingan bahwasanya Wali Kota Bekasi membikin acara pesta ulangtahunnya di sana.

Baca Juga:  Diam-diam Nyaleg dari Gerindra, Ustuchri Pasrah di PAW

“Tidak mungkinlah beliau itu mau mengumpulkan orang-orang banyak terkait sebuah kegiatan yang beliau sendiri sesungguhnya sangat tahu dan paham hal itu akan timbulkan penyebaran Covid-19. Dan beliau juga sudah memberikan klarifikasi bahwa itu adalah acara keluarga,” tuturnya.

Baca Juga:  Ketua DPRD Kota Bekasi Janjikan Transparansi dan Komunikatif di Tahun 2021

Adapun terkait pernyataan oleh Camat Cisarua, maupun Tim Satgas Covid-19 wilayah setempat terkait pembubaran kegiatan tersebut, Haeri menjelaskan bahwa Wali Kota Bekasi sangatlah responsif untuk membubarkan sejumlah tamu yang saat itu datang ke lokasi.

“Jadi, ketika petugas datang beliau pun langsung bubarkan acaranya, karena memang sesungguhnya kala itu saya berkomunikasi dengan Pak Wali sendiri. Dan beliau sebenarnya memang sudah mau menyampaikan ke teman-teman yang baru datang itu untuk segera pulang,” tutupnya. (mar)

Visited 1 times, 1 visit(s) today

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

50 Anggota DPRD Kota Bekasi periode 2024 – 2029 Ikuti Bimtek di Bandung
50 Anggota DPRD Kota Bekasi 2024 – 2029 Resmi Dilantik, Saifuddaulah jadi Ketua Dewan Sementara
Komisi II Ingatkan Pj Gani untuk Tuntaskan Dua Masalah Ini Sebelum Masa Jabatannya Berakhir
Jelang Pelantikan, PKS Godok Kandidat Ketua DPRD Kota Bekasi Sementara Pekan Depan
Interupsi! Ratusan Petugas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi Belum Diklatsar
Sekretariat DPRD Kota Bekasi Jadwalkan Gladi Bersih Pelantikan Caleg Terpilih Pekan Depan
Belum Setor LHKPN, Pengajar Pemilu FHUI: Tidak Dilantik bersama Caleg Terpilih Lainnya
Ketua Komisi I Pinta Pj Wali Kota Bekasi Jamin 100 Persen Sekolah Gratis di Swasta

Berita Terkait

Selasa, 3 September 2024 - 13:05 WIB

50 Anggota DPRD Kota Bekasi periode 2024 – 2029 Ikuti Bimtek di Bandung

Senin, 26 Agustus 2024 - 10:48 WIB

50 Anggota DPRD Kota Bekasi 2024 – 2029 Resmi Dilantik, Saifuddaulah jadi Ketua Dewan Sementara

Minggu, 18 Agustus 2024 - 13:01 WIB

Komisi II Ingatkan Pj Gani untuk Tuntaskan Dua Masalah Ini Sebelum Masa Jabatannya Berakhir

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 10:38 WIB

Jelang Pelantikan, PKS Godok Kandidat Ketua DPRD Kota Bekasi Sementara Pekan Depan

Jumat, 16 Agustus 2024 - 16:21 WIB

Interupsi! Ratusan Petugas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi Belum Diklatsar

Berita Terbaru

error: Content is protected !!