Tambah 600 Pelanggan, Perumda Tirta Patriot Kelola SPAM Perumahan Vida Bantargebang Mulai 1 Mei 2025

- Jurnalis

Selasa, 22 April 2025 - 13:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Serah terima Operasional Pengelolaan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) dari PT BNR Property Management ke Perumda Tirta Patriot, Selasa (22/04/2025).

Serah terima Operasional Pengelolaan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) dari PT BNR Property Management ke Perumda Tirta Patriot, Selasa (22/04/2025).

Pengelola kawasan Perumahan Vida Bantargebang Bekasi, melalui PT BNR Property Management, secara resmi menyerahkan operasional pengelolaan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) kepada Perumda Tirta Patriot.

Penyerahan ini bertujuan untuk meningkatkan jasa layanan air minum bagi masyarakat dan memperkuat pengelolaan air bersih yang lebih terintegrasi dengan Pemerintah Daerah.

Direktur Utama (Dirut) Perumda Tirta Patriot, Ali Imam Faryadi, menjelaskan bahwa peralihan operasional SPAM dari kawasan Perumahan Vida Bantargebang ke Perumda Tirta Patriot akan mulai berlaku efektif pada 1 Mei 2025 mendatang.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Mulai 1 Mei 2025, warga di sekitaran Perumahan Vida Bantargebang akan menjadi pelanggan baru Perumda Tirta Patriot dalam jasa layanan distribusi air minum kepada masyarakat,” ungkap Ali Imam Faryadi saat ditemui di Perumahan Vida Bantargebang, Selasa (22/04/2025).

Untuk mendukung layanan tersebut, Perumda Tirta Patriot tengah menyiapkan kantor unit layanan, serta mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang akan bertugas di kawasan Vida.

“Saat ini, pelanggan distribusi air minum di Vida Bantargebang berjumlah sekitar 600 pelanggan . Penyerahan pengelolaan air minum ini kepada Perumda Tirta Patriot menjadi langkah strategis yang saling menguntungkan bagi kedua belah pihak dalam pengelolaan air bersih ke depan,” jelasnya.

Ali juga menyampaikan bahwa tahun ini Dinas Perumahan Kawasan, Pemukiman, dan Pertanahan (Disperkimtan) Kota Bekasi berencana melakukan pembangunan pipa air minum melalui dana Bantuan Dana Alokasi dari DKI Jakarta (Bandek) hingga ke kawasan Vida Bantargebang.

Jika proyek ini terealisasi, maka Perumda Tirta Patriot akan segera menyambungkan saluran pipa air melalui reservoir, sehingga masyarakat tidak lagi bergantung pada sumur air tanah, melainkan dapat mengakses jaringan air minum yang terintegrasi.

“Kapasitas air saat ini mencapai 10 liter per detik, dengan dua sumur yang masuk ke wilayah Kelurahan Pedurenan dan Kelurahan Bantargebang. Namun, untuk saat ini kami masih melakukan tata kelola berdasarkan kondisi eksisting sebelum proyek pipanisasi selesai,” lanjutnya.

Ali juga menjelaskan bahwa proyek pipanisasi yang sedang dibangun diperkirakan akan selesai pada tahun 2026.

“Jika nantinya pekerjaan pipa telah mencapai kawasan Vida Bantargebang, maka selanjutnya kami hanya tinggal melakukan tapping layanan agar distribusi air dapat segera dilakukan secara optimal,” tuturnya.

Sementara itu di tempat yang sama, Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, menyampaikan apresiasinya atas penyerahan pengelolaan air minum dari pihak swasta kepada Perumda Tirta Patriot.

Menurut Tri, langkah ini merupakan upaya peningkatan layanan air bersih, yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat.

“Tentu ini merupakan langkah positif dalam peningkatan pelayanan air bersih. Dari 600 pelanggan yang telah terdaftar, layanan ini nantinya diharapkan dapat memenuhi kebutuhan lebih dari 2.000 masyarakat penghuni kawasan,” ujarnya.

Tri juga berharap bahwa ke depan sumber air bersih yang tersedia dapat ditingkatkan lebih besar, sehingga kemampuan Perumda Tirta Patriot dalam menyediakan layanan air minum kepada masyarakat semakin optimal.

“Selain peningkatan kapasitas air bersih, saya harap Perumda Tirta Patriot dapat terus memperluas cakupan layanan dan meningkatkan kualitas distribusi air minum, agar masyarakat semakin merasakan manfaatnya,” tutupnya.

Dengan adanya penyerahan operasional SPAM ini, diharapkan layanan air bersih di Kota Bekasi semakin baik, terintegrasi, dan mampu memenuhi kebutuhan masyarakat dengan lebih efektif.

Editor : Bung Ewox

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kebakaran di Jatikramat Bekasi, Ibu Muda dan Balita Tewas Terjebak di dalam Rumah
Efisiensi APBD 2025 Capai Rp 200 Miliar, Pemkot Bekasi Fokus pada Perbaikan Jalan dan Reformasi Pengelolaan Sampah
Jelang Muscab III, BPC HIPMI Kota Bekasi Mencari Ketua Baru, Ini Dia Syarat-syaratnya
Demi Profesionalisme dan Reformasi Birokrasi ASN, IMS Dukung Wali Kota Bekasi Gelar Mutasi dan Rotasi
Aktivis Tuding Proses Rekrutmen SPI RSUD CAM Kota Bekasi Tidak Transparan
Terkait Temuan Limbah Medis di TPA Sumurbatu, Kadis LH Kota Bekasi Bilang Begini
DLH Ditarget Terapkan Sanitary Landfill di TPA Sumurbatu, Anggaran Baru Disetujui Rp20 Miliar
Setelah Libur Ramadan dan Lebaran, CFD Kota Bekasi Kembali Digelar Pekan Ini

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 13:42 WIB

Kebakaran di Jatikramat Bekasi, Ibu Muda dan Balita Tewas Terjebak di dalam Rumah

Selasa, 22 April 2025 - 13:20 WIB

Tambah 600 Pelanggan, Perumda Tirta Patriot Kelola SPAM Perumahan Vida Bantargebang Mulai 1 Mei 2025

Selasa, 22 April 2025 - 06:53 WIB

Efisiensi APBD 2025 Capai Rp 200 Miliar, Pemkot Bekasi Fokus pada Perbaikan Jalan dan Reformasi Pengelolaan Sampah

Senin, 21 April 2025 - 18:09 WIB

Jelang Muscab III, BPC HIPMI Kota Bekasi Mencari Ketua Baru, Ini Dia Syarat-syaratnya

Senin, 21 April 2025 - 16:27 WIB

Aktivis Tuding Proses Rekrutmen SPI RSUD CAM Kota Bekasi Tidak Transparan

Berita Terbaru

error: Content is protected !!