Dinkes Kota Bekasi Sambangi Keluarga Bayi ‘R’ Korban Obat Kedaluwarsa Puskesmas Rawa Tembaga

- Jurnalis

Jumat, 14 Maret 2025 - 18:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Bekasi, Inayatullah, menyambangi keluarga korban pada Kamis (13/03/2025) sekira pukul 13.00 WIB.

Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Bekasi, Inayatullah, menyambangi keluarga korban pada Kamis (13/03/2025) sekira pukul 13.00 WIB.

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bekasi melaporkan telah menemui keluarga bayi berusia delapan bulan, yang diduga mengonsumsi obat Paracetamol kedaluwarsa yang diberikan oleh Puskesmas Rawa Tembaga.

Insiden ini menyebabkan bayi tersebut mengalami ruam kulit dan gatal-gatal setelah menjalani imunisasi pada Senin (10/03/2025).

Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Bekasi, Fikri Firdaus, mengungkapkan bahwa Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Bekasi, Inayatullah, bersama pihak Puskesmas Rawa Tembaga telah menyambangi keluarga korban pada Kamis (13/03/2025) sekira pukul 13.00 WIB.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk perhatian dan tanggung jawab atas insiden yang terjadi.

“Saat ini, korban tengah menjalani perawatan di RSUD Chasbullah Abdulmadjid (CAM) untuk proses pemulihan pascakejadian yang kurang mengenakkan bagi keluarga korban,” ujar Fikri dalam keterangannya, Jumat (14/03/2025).

Fikri menambahkan bahwa pihak Dinkes Kota Bekasi saat ini tengah melakukan investigasi untuk memperoleh kejelasan terkait insiden tersebut.

Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Bekasi, Inayatullah, bersama pihak Puskesmas Rawa Tembaga telah menyambangi keluarga korban pada Kamis (13/03/2025) sekira pukul 13.00 WIB.

Meski belum dapat memberikan penjelasan lebih jauh, pihaknya memastikan akan merilis keterangan resmi setelah proses investigasi selesai.

“Kami sedang menyusun keterangan resmi yang nantinya akan kami sampaikan untuk menjelaskan insiden ini secara transparan,” jelasnya.

Selain itu, Fikri juga menyampaikan permohonan maaf dari jajaran Dinas Kesehatan dan Pemerintah Kota Bekasi kepada keluarga korban.

Ia menegaskan bahwa langkah-langkah perbaikan akan segera diambil untuk mencegah kejadian serupa terulang kembali di masa mendatang.

Sebagai bagian dari komitmennya, Dinkes Kota Bekasi memberikan perhatian penuh terhadap proses pemulihan bayi tersebut.

“Kami terus mendoakan kesembuhan bayi R. InsyaAllah, kami berharap hasil pengobatannya dapat berjalan dengan baik sehingga kondisi bayi segera kembali normal,” ujar Fikri dengan penuh harapan.

Insiden ini menjadi perhatian serius bagi Dinas Kesehatan Kota Bekasi untuk mengevaluasi dan meningkatkan pengawasan terhadap distribusi dan penggunaan obat di fasilitas kesehatan.

Langkah ini diperlukan untuk memastikan keamanan pasien dan menjaga kepercayaan masyarakat terhadap layanan kesehatan pemerintah.

“Dengan insiden ini, kami akan memperkuat pengawasan dan memastikan SOP serta protokol kesehatan dipatuhi secara ketat di seluruh fasilitas kesehatan di Kota Bekasi,” tutup Fikri.

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pemkot Bekasi Kerahkan 914 Personel Gabungan untuk Operasi Ketupat Jaya Pengamanan Mudik Lebaran 2025
Ricky Tambunan: Pejabat Dinas Tata Ruang Harus Bertanggung Jawab atas Banjir Bandang di Kota Bekasi
Gubernur DKI Jakarta Tegaskan Kemitraan dengan Kota Bekasi Terkait TPST Bantargebang Akan Dilanjutkan
Desain Tengah Dikonsep, Bekasi Siap Bangun Rumah Panggung untuk Warga Terdampak Banjir
Dishub Kota Bekasi Siapkan Rambu Portabel Petunjuk Arah untuk Dukung Kelancaran Mudik Lebaran 2025
Jelang Mudik Lebaran 2025, Wali Kota Bekasi Ingatkan Dishub Antisipasi Pungli dan Percaloan di Terminal Induk
Jelang Berakhirnya Kontrak, Wali Kota Bekasi dan Gubernur DKI Jakarta Siap Bahas Kelanjutan Kerja Sama TPST Bantargebang
Tinjau RDF Plan di TPST Bantargebang, Mas Pram Targetkan Sampah Jakarta Turun jadi 6 Ribu Ton per Hari

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 18:36 WIB

Pemkot Bekasi Kerahkan 914 Personel Gabungan untuk Operasi Ketupat Jaya Pengamanan Mudik Lebaran 2025

Kamis, 20 Maret 2025 - 15:46 WIB

Ricky Tambunan: Pejabat Dinas Tata Ruang Harus Bertanggung Jawab atas Banjir Bandang di Kota Bekasi

Kamis, 20 Maret 2025 - 15:12 WIB

Gubernur DKI Jakarta Tegaskan Kemitraan dengan Kota Bekasi Terkait TPST Bantargebang Akan Dilanjutkan

Kamis, 20 Maret 2025 - 11:55 WIB

Dishub Kota Bekasi Siapkan Rambu Portabel Petunjuk Arah untuk Dukung Kelancaran Mudik Lebaran 2025

Kamis, 20 Maret 2025 - 11:42 WIB

Jelang Mudik Lebaran 2025, Wali Kota Bekasi Ingatkan Dishub Antisipasi Pungli dan Percaloan di Terminal Induk

Berita Terbaru

error: Content is protected !!