KOTA BEKASI – Tahfidzul Qur’an dari sejumlah Pondok Pesantren, Jumat (19/4/2024) pagi, di Masjid Al Furqon Pasar Jatiasih melafalkan 30 Juz. Khataman ini digelar berbarengan dengan santunan yatim dan makan bareng bersama kaum dhuafa di Kantor Pengelola Pasar Jatiasih.
Selain Tahfidzul Qur’an dan Yatim, hadir warga sekitar serta beberapa stakeholder dalam kegiatan Tasyakuran PT Mukti Sarana Abadi atas Hak Pengelolaan Pasar Jatiasih yang diserahkan Pemerintah Kota Bekasi beberapa waktu lalu.
Direktur Utama PT Mukti Sarana Abadi, Rudi Rosadi mengatakan pihaknya bakal mengemban tanggung jawab hak pengelolaan Pasar Jatiasih yang telah diberikan dengan baik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kita gelar khatam Al-Quran ini sebagai wujud syukur kepada Allah atas hak pengelolaan pasar. PT MSA juga berterimakasih kepada Pj Wali Kota Bekasi serta OPD terkait karena penantian panjang selama setahun ini sudah selesai. Makanya sebagai wujud syukurnya, kita gelar kegiatan ini,” ucap Rudi.
Diakui Rudi, problem di pasar sangat kompleks, mengingat PT MSA memanajeri ratusan pedagang. Tentunya, berbagai permasalahan yang hadir, menjadi tantangan yang harus diselesaikan.
“Tantangan ke depan kita akui cukup besar. Namun kami tegaskan, kepercayaan yang diberikan pemerintah akan dijaga dengan baik,” tegas Rudi.
Selain kewajiban terhadap pemerintah, Rudi menegaskan pihaknya juga peduli terhadap lingkungan. Salah satu perwujudannya ialah dengan memberikan bantuan sosial yang dibutuhkan.
“Kita punya tanggungjawab kepada pemerintah dan pedagang. Tetapi kita juga tidak abai dengan lingkungan. Karenanya, kegiatan berbagi dengan yatim dan dhuafa pagi ini, adalah wujud PT MSA peduli terhadap lingkungan,” tandasnya.