Jadi Calon Tunggal Wali Kota dari PDI Perjuangan, M2 Wajib Menangkan Tri Adhianto di Pilkada 2024

- Jurnalis

Selasa, 16 Juli 2024 - 17:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Ono Surono mendampingi Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi Tri Adhianto memperlihatkan surat tugas kepada awak media, Selasa (16/07/2024).

Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Ono Surono mendampingi Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi Tri Adhianto memperlihatkan surat tugas kepada awak media, Selasa (16/07/2024).

KOTA BEKASI – Teka-teki siapa yang jadi bakal calon Walikota Bekasi dari PDI Perjuangan terjawab sudah.

Melalui acara konsolidasi akbar bersama pengurus, anak ranting dan sayap partai, Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Ono Surono menyerahkan surat tugas tunggal calon Wali Kota Bekasi kepada Tri Adhianto

Surat tugas yang sempat viral di berbagai group WhatsApp tersebut, diterbitkan DPP PDI Perjuangan per tanggal 6 Juli 2024 yang ditandatangani oleh M Prananda Prabowo selaku Ketua DPP PDI Perjuangan dan Hasto Kristianto sebagai Sekretaris Jenderal.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada kesempatan tersebut, Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Ono Surono menegaskan bahwa Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi Tri Adhianto merupakan calon tunggal Wali Kota Bekasi yang diusung oleh PDI Perjuangan.

Ono menyebut bahwa surat tugas yang diberikan ke Tri Adhianto adalah mutlak dan tidak ada surat tugas lainnya.

Sedangkan terkait Surat Rekomendasi DPP PDI Perjuangan, kata dia, tinggal mencari pasangan Calon Wakil Wali Kota Bekasi saja.

“Surat tugas yang diberikan ke Pak Tri Adhianto merupakan mutlak, tidak ada yang diberikan lagi selain itu. Untuk Surat Rekomendasi tinggal mencari pasangannya saja, intinya kita tidak mau kawin paksa,” beber Ono.

Lebih lanjut terkait Mochtar Mohamad yang merupakan pesaing Tri Adhianto yang juga Bakal Calon Wali Kota Bekasi dari PDI Perjuangan, Kang Ono sapaan akrabnya menegaskan bahwa M2 sapaan akrabnya, wajib membantu Tri Adhianto menjadi Wali Kota Bekasi periode 2024 – 2029.

“Pak Mochtar Mohamad wajib memenangkan Tri Adhianto menjadi Wali Kota Bekasi periode 2024-2029,” pungkas Kang Ono.

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Sinkronisasi Data Pemilih untuk Pemilu 2029, KPU Kota Bekasi Tekan Angka Golput
Bawaslu Kota Bekasi Raih Penghargaan Terbaik se-Jawa Barat dalam Penyelesaian Sengketa Pilkada 2024
Mahkamah Konstitusi Bacakan Putusan 40 Gugatan Pilkada Besok Senin
Boikot Retreat Artinya Membangkang ala Megawati Terhadap Prabowo
Bawaslu RI: Politik Uang dan Hoaks adalah Musuh Demokrasi
Jadi Tersangka, Eks Kader Banteng: Terimakasih KPK, Hasto adalah Hama di PDI Perjuangan
Tunda Perjalanan ke Magelang, Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Tunggu Arahan Ketua Umum PDI Perjuangan
Instruksi Harian Megawati Soekarnoputri Dinilai Mengganggu Konsentrasi Kepala Daerah dan Wakilnya

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 11:13 WIB

Sinkronisasi Data Pemilih untuk Pemilu 2029, KPU Kota Bekasi Tekan Angka Golput

Kamis, 13 Maret 2025 - 10:10 WIB

Bawaslu Kota Bekasi Raih Penghargaan Terbaik se-Jawa Barat dalam Penyelesaian Sengketa Pilkada 2024

Minggu, 23 Februari 2025 - 12:36 WIB

Mahkamah Konstitusi Bacakan Putusan 40 Gugatan Pilkada Besok Senin

Minggu, 23 Februari 2025 - 12:24 WIB

Boikot Retreat Artinya Membangkang ala Megawati Terhadap Prabowo

Minggu, 23 Februari 2025 - 04:22 WIB

Bawaslu RI: Politik Uang dan Hoaks adalah Musuh Demokrasi

Berita Terbaru

error: Content is protected !!