KOTA BEKASI – Dewan Pimpinan Pusat Partai Solidaritas Indonesia (DPP PSI) saat ini sudah mengeluarkan surat tugas untuk Calon Wali Kota Bekasi dan Wakil Wali Kota Bekasi untuk Pilkada Kota Bekasi 2024.
Untuk Calon Wali Kota, PSI memberikan surat tugas kepada Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi Tri Adhianto.
Sedangkan untuk Calon Wakil Wali kota Bekasi diberikan kepada ketua PPP Kota Bekasi H Sholihin.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Surat Tugas kepada Sholihin bernomor 135/Tugas/Desk Pilkada/2024 dikeluarkan DPP PSI tertanggal 11 Juli 2024 ditandatangani oleh Ketua Desk Pilkada DPP PSI Andi Budiman dan Sekretaris Agus Mulyono Herlambang.
Isi surat tugas itu menyebutkan bahwa Calon Kandidat Wakil Wali Kota Bekasi harus melaksanakan konsolidasi Pilkada 2024 dengan DPW dan DPD PSI di daerah pemilihan.
Menanggapi hal tersebut, H Sholihin mengatakan bahwa dirinya ingin membangun kerjasama Politik yang nasionalis dan religius.
“Kita ingin membangun kerjasama politik koalisi nasionalis-religius. Kota Bekasi ini kan kota yang heterogen dan sarat dengan kebhinekaan, untuk itu kita harus berkolaborasi untuk pembangunan Kota Bekasi yang lebih nyaman, harmonis dan mampu mensejahterakan masyarakatnya,” ujar Gus Shol sapaan akrabnya, Senin (22/07/2024).
Sebelumnya, DPC PDI Perjuangan secara resmi mengumumkan bahwa Tri Adhianto mendapatkan surat tugas Calon Wali Kota Bekasi dari DPP PSI.
Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi Ahmad Faisyal Hermawan mengatakan bahwa sampai hari ini ada dua partai yang secara resmi mendukung Tri Adhianto jadi Wali Kota.
“Alhamdulillah dua partai PAN dan PSI sudah mendukung Tri Adhianto menjadi Wali Kota Bekasi, kami juga terus bergerilya mencari dukungan untuk memenangkan Ketua DPC kami di Pilkada,” tutur Faisyal, Senin (22/07/2024).