Demi Menjaga Mutu Pelayanan, Perumda Tirta Patriot Bakal Lakukan Penyesuaian Tarif

- Jurnalis

Jumat, 14 Februari 2025 - 12:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Direktur Utama Perumda Tirta Patriot, Ali Imam Faryadi (kemeja kuning) sedang berbincang dengan awak media di sela acara tasyakuran peresmian Kantor, Rabu (12/02/2025) malam.

Direktur Utama Perumda Tirta Patriot, Ali Imam Faryadi (kemeja kuning) sedang berbincang dengan awak media di sela acara tasyakuran peresmian Kantor, Rabu (12/02/2025) malam.

Perumda Tirta Patriot mengambil langkah strategis dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dengan meresmikan kantor baru untuk wilayah zona II dan III di kawasan Jakasampurna, Bekasi Barat. Peresmian ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan terhadap pelanggan Perumda Tirta Patriot.

Acara peresmian tersebut ditandai dengan acara tasyakuran dan santunan anak yatim, yang dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk tokoh agama, pengurus RT/RW, dan puluhan anak yatim.

Direktur Utama Perumda Tirta Patriot, Ali Imam Faryadi, menjelaskan bahwa kantor baru ini akan mulai beroperasi bersamaan dengan pengoperasian reservoir.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Ini merupakan tahap pengenalan kepada lingkungan dan warga bahwa kami akan hadir melayani zona 2 dan zona 3 di lokasi ini,” jelas Bung Aweng sapaan akrabnya kepada awak media, Rabu (12/02/2025) malam.

Di sela-sela kegiatan tasyakuran, Bung Aweng menyampaikan bahwa pihaknya berencana untuk melakukan penyesuaian tarif bagi pelanggan eksisting.

Ia menyebutkan bahwa sebanyak 40 ribuan pelanggan eksisting tersebut, kata dia, hampir 10 tahun tidak pernah mengalami penyesuaian tarif.

“Bagi pelanggan yang memakai 20 kubik, nanti kita lakukan penyesuaian tarif sekitar Rp10 ribuan. Intinya, penyesuaian tersebut demi pelayanan yang maksimal,” tutur Bung Aweng.

Dengan peresmian kantor baru ini, ke depannya diharapkan Perumda Tirta Patriot dapat lebih efektif dalam memberikan pelayanan kepada pelanggan di wilayah zona II dan III, serta meningkatkan kualitas layanan air bersih di Kota Bekasi.

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Jelang Berakhirnya Kontrak, Wali Kota Bekasi dan Gubernur DKI Jakarta Siap Bahas Kelanjutan Kerja Sama TPST Bantargebang
Tinjau RDF Plan di TPST Bantargebang, Mas Pram Targetkan Sampah Jakarta Turun jadi 6 Ribu Ton per Hari
APINDO Bekasi Ingatkan Pengusaha untuk Bayarkan THR Pekerja Tepat Waktu
Perusahaan Tak Bayar THR? Laporkan ke Posko Pengaduan Tunjangan Hari Raya Disnaker Kota Bekasi
Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Pastikan THR untuk Pegawai Pemkot Cair Tiga Hari Lagi
Pegawai Honorer Pemkot Bekasi Keluhkan Gajinya Dipotong Rp47 Ribu untuk Zakat Fitrah via Baznas
Dishub Kota Bekasi Gelar Sosialisasi Ramp Check untuk Bus Angkutan Mudik Lebaran 2025
Kuota Hanya 684 Kursi, 29 Ribu Warga Kota Bekasi Adu Nasib Daftar Program Mudik Gratis 2025

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 14:53 WIB

Jelang Berakhirnya Kontrak, Wali Kota Bekasi dan Gubernur DKI Jakarta Siap Bahas Kelanjutan Kerja Sama TPST Bantargebang

Rabu, 19 Maret 2025 - 13:26 WIB

Tinjau RDF Plan di TPST Bantargebang, Mas Pram Targetkan Sampah Jakarta Turun jadi 6 Ribu Ton per Hari

Rabu, 19 Maret 2025 - 09:18 WIB

APINDO Bekasi Ingatkan Pengusaha untuk Bayarkan THR Pekerja Tepat Waktu

Rabu, 19 Maret 2025 - 08:59 WIB

Perusahaan Tak Bayar THR? Laporkan ke Posko Pengaduan Tunjangan Hari Raya Disnaker Kota Bekasi

Selasa, 18 Maret 2025 - 21:02 WIB

Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Pastikan THR untuk Pegawai Pemkot Cair Tiga Hari Lagi

Berita Terbaru

error: Content is protected !!