Diskominfostandi Kota Bekasi Evaluasi SPBE untuk Optimalisasi Smart City

- Jurnalis

Senin, 27 Januari 2025 - 09:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Konsep Smart City (kominfo.go.id)

Konsep Smart City (kominfo.go.id)

Dinas Komunikasi Informasi Statistik dan Persandian (Diskominfostandi) Kota Bekasi tengah melakukan evaluasi terhadap Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) ke seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemkot Bekasi. Upaya ini dilakukan untuk menuju optimalisasi wilayah Smart City di Kota Bekasi.

Langkah ini dilakukan setelah Kota Bekasi mendapatkan penghargaan dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat pada tahun 2024 sebagai Kota/Kabupaten Smart City Nomor 3 se-Jawa Barat.

“SPBE kita naik dari yang awalnya 0,32 persen, sekarang di angka 3,8 persen. Tentunya perkembangan ini harus kita syukuri, tapi ke depan memang harus banyak upaya perbaikan yang harus kita lakukan, bagaimana Smart City bisa berjalan dengan seluruh aspek pendukung. Itu yang akan kita lakukan, tentunya dengan seluruh OPD dan keterlibatan masyarakat,” ucap Kadiskominfostandi Kota Bekasi, Robert Siagian, saat dikonfirmasi RakyatBekasi.com melalui keterangannya, Senin (27/01/2025).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Robert menilai bahwa pihaknya akan melakukan evaluasi terhadap SPBE yang ada di lingkup Pemerintah Daerah.

Meskipun skor SPBE yang diperoleh dinilai sudah cukup baik, optimalisasi pelayanan tetap menjadi kewajiban yang harus dirasakan manfaat dan kemudahannya oleh masyarakat.

“Evaluasi SPBE pasti ada. Karena skor 3,8 kan memang sudah lumayan, tetapi kalau bisa untuk dapat skor yang lebih tinggi. Kita tidak bicara indeks, tapi kita berbicara bagaimana kemanfaatannya, bagaimana sistem itu betul-betul berbasis elektronik di seluruh OPD,” paparnya.

Dengan adanya evaluasi ini, diharapkan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik di Kota Bekasi dapat berjalan lebih optimal dan mendukung terciptanya wilayah Smart City yang lebih efisien dan efektif.

Diskominfostandi Kota Bekasi berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan dan sistem yang berbasis elektronik demi kesejahteraan masyarakat.

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Jelang Berakhirnya Kontrak, Wali Kota Bekasi dan Gubernur DKI Jakarta Siap Bahas Kelanjutan Kerja Sama TPST Bantargebang
Tinjau RDF Plan di TPST Bantargebang, Mas Pram Targetkan Sampah Jakarta Turun jadi 6 Ribu Ton per Hari
APINDO Bekasi Ingatkan Pengusaha untuk Bayarkan THR Pekerja Tepat Waktu
Perusahaan Tak Bayar THR? Laporkan ke Posko Pengaduan Tunjangan Hari Raya Disnaker Kota Bekasi
Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Pastikan THR untuk Pegawai Pemkot Cair Tiga Hari Lagi
Pegawai Honorer Pemkot Bekasi Keluhkan Gajinya Dipotong Rp47 Ribu untuk Zakat Fitrah via Baznas
Dishub Kota Bekasi Gelar Sosialisasi Ramp Check untuk Bus Angkutan Mudik Lebaran 2025
Kuota Hanya 684 Kursi, 29 Ribu Warga Kota Bekasi Adu Nasib Daftar Program Mudik Gratis 2025

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 14:53 WIB

Jelang Berakhirnya Kontrak, Wali Kota Bekasi dan Gubernur DKI Jakarta Siap Bahas Kelanjutan Kerja Sama TPST Bantargebang

Rabu, 19 Maret 2025 - 13:26 WIB

Tinjau RDF Plan di TPST Bantargebang, Mas Pram Targetkan Sampah Jakarta Turun jadi 6 Ribu Ton per Hari

Rabu, 19 Maret 2025 - 09:18 WIB

APINDO Bekasi Ingatkan Pengusaha untuk Bayarkan THR Pekerja Tepat Waktu

Rabu, 19 Maret 2025 - 08:59 WIB

Perusahaan Tak Bayar THR? Laporkan ke Posko Pengaduan Tunjangan Hari Raya Disnaker Kota Bekasi

Selasa, 18 Maret 2025 - 21:02 WIB

Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Pastikan THR untuk Pegawai Pemkot Cair Tiga Hari Lagi

Berita Terbaru

error: Content is protected !!