Pihak Swasta Tebang Puluhan Pohon Tanpa Izin, Komisi II: Kurang Pantauan DLH Kota Bekasi

- Jurnalis

Kamis, 16 Juni 2022 - 17:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Puluhan pohon yang rindang untuk menambah oksigen dan sebagai penghibur polusi di Jalan M Hasibuan Depan Sun City, dibabat habis oleh petugas yang sedang melakukan pekerjaan jalan tersebut.

Puluhan pohon yang rindang untuk menambah oksigen dan sebagai penghibur polusi di Jalan M Hasibuan Depan Sun City, dibabat habis oleh petugas yang sedang melakukan pekerjaan jalan tersebut.

BEKASI SELATAN – Ketua Komisi II DPRD Kota Bekasi, Arif Rahman Hakim menuding bahwa penebangan Puluhan Pohon di Jalan M Hasibuan Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, yang dilakukan oleh pihak Swasta secara ilegal atau tanpa izin merupakan bentuk kurang pantauan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi, dalam hal ini adalah Dinas Lingkungan Hidup (DLH).

“Ini (penebangan) jangan sampai terjadi di titik-titik lain lagi. Pihak swasta yang menebang pohon-pohon di Jalan M Hasibuan itu harus bertanggungjawab,” kata Arif sapaan akrabnya saat melihat kondisi pohon di Jalan M Hasibuan di tebang habis, Kamis (16/06/2022).

Arif juga mendesak Dinas Lingkungan Hidup Kota Bekasi agar segera survei langsung ke lapangan, cek kelengkapan dokumen, perijinan dan perjanjiannya terhadap pihak swasta.

“Jangan dibiarkan merajalela, saya menganggap ini bentuk tindakan yang tidak tahu diri,” tegasnya.

“Karena kita butuh penyerapan air, butuh penghijauan yang menjadi target Kota Bekasi. Sementara ini ada oknum-oknum pihak swasta yang mencoba merusak tatanan penghijauan di kota Bekasi,” bebernya.

Pemangkasan puluhan pohon hingga tak bersisa ini, kata dia, adalah tindakan pelanggaran berat oleh pihak swasta yang harus dipertanggungjawabkan.

“Stop itu pekerjaan, ini sudah merusak dan kita anggap tindakan merusak lingkungan,” tuturnya.

Baca Juga:  Kadung Dicap ASN Intoleran, Mas Sriwati Minta Pemulihan Nama Baik

Lebih lanjut Arif berharap agar kejadian serupa tidak terjadi lagi dan segera ditemukan solusinya.

Seharusnya lalulintas komunikasi dan koordinasi antar lembaga dan pihak terkait bisa berjalan dua arah dan lancar.

“Kalau ada unsur pidana, pemerintah wajib melaporkan ini. Ini namanya pengrusakan. Intinya, Dinas Lingkungan Hidup berhak menegur dan menindak pihak swasta yang merusak lingkungan,” pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, Beberapa hari belakangan ini diketahui Jalan M Hasibuan yang berada di depan Perkantoran Sun City Kelurahan Marga Jaya Kecamatan Bekasi Selatan Kota Bekasi, sedang dalam pengerjaan At Grade dan ada perbaikan Jalan.

Baca Juga:  Tim Pemenangan 'RIDHO' Kota Bekasi untuk Pilkada 2024 Resmi Dilantik

Akan tetapi sangat disayangkan, pekerjaan jalan yang dilakukan oleh pihak swasta itu terlihat melakukan penebangan pohon di sepanjang Jalan M Hasibuan, tanpa seizin dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bekasi.

Pasalnya, puluhan pohon yang rindang untuk menambah oksigen dan sebagai penghibur polusi di Jalan M Hasibuan Depan Sun City, dibabat habis oleh petugas yang sedang melakukan pekerjaan jalan tersebut. (mar)

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

‘IL’ Polisikan Kuasa Hukum Terduga Pelaku Kekerasan Seksual ‘IDH’
Pj Wali Kota Bekasi dan Buruh Sepakat Bahas UMK 2025 Selepas Pelaksanaan Pilkada
BKPSDM Kota Bekasi Lantik Lima Pejabat Fungsional untuk Tingkatkan Pelayanan Publik
Gandeng 30 Perusahaan, Lima Ribu Pencaker Serbu Job Fair di Mega Hypermall Bekasi
Beredar Rekaman Percakapan Terduga Pelaku Kekerasan Seksual, Colok Kemaluan Korban
Pj Wali Kota Bekasi Imbau Ribuan TKK Ikuti Try Out Tes CAT agar Lolos Seleksi PPPK
Merasa Sulit Komunikasi dengan Pj Wali Kota, Ratusan Buruh Geruduk Gedung Pemkot Bekasi
Dinkes Pertanyakan Dukungan Organisasi Profesi Kesehatan kepada Heri-Sholihin

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 17:39 WIB

‘IL’ Polisikan Kuasa Hukum Terduga Pelaku Kekerasan Seksual ‘IDH’

Jumat, 22 November 2024 - 09:32 WIB

Pj Wali Kota Bekasi dan Buruh Sepakat Bahas UMK 2025 Selepas Pelaksanaan Pilkada

Kamis, 21 November 2024 - 17:33 WIB

BKPSDM Kota Bekasi Lantik Lima Pejabat Fungsional untuk Tingkatkan Pelayanan Publik

Kamis, 21 November 2024 - 16:36 WIB

Gandeng 30 Perusahaan, Lima Ribu Pencaker Serbu Job Fair di Mega Hypermall Bekasi

Rabu, 20 November 2024 - 16:49 WIB

Beredar Rekaman Percakapan Terduga Pelaku Kekerasan Seksual, Colok Kemaluan Korban

Berita Terbaru

error: Content is protected !!