Apa yang jadi Perhatian Uu Saeful Mikdar? Bakal Calon Wali Kota Bekasi yang Diusung Golkar dan Nasdem

- Jurnalis

Jumat, 6 September 2024 - 04:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bakal Calon Wali Kota Bekasi Uu Saeful Mikdar.

Bakal Calon Wali Kota Bekasi Uu Saeful Mikdar.

Sejumlah permasalahan yang menjadi perhatian Bakal Calon Wali Kota Bekasi Uu Saeful Mikdar, di antaranya persoalan Sumber Daya Manusia, pengangguran, toleransi hingga demokrasi di Kota Bekasi.

Pertama, Uu bakal fokus bagaimana meningkatkan SDM di Kota Bekasi agar mempunyai daya dengan daerah lain.

Kalau di perhatikan semua program dan semua kegiatan itu bermuara pada SDM.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kalau SDM nya unggul, mengelolanya juga akan baik,” kata Bakal Calon Wali Kota Bekasi yang diusung oleh Golkar dan Nasdem ini.

Lalu kedua, bila dilihat sekarang tingkat pengangguran di Kota Bekasi tinggi dibandingkan dengan daerah yang lain.

Kenapa tinggi, lanjut Uu, karena disebabkan arus urbanisasi yang sangat besar.

“Jadi paling utama saya akan meningkatkan kompetensi SDM masyarakat di Kota Bekasi. Baik kompetensi lulusan SLTA maupun perguruan tinggi. Kadang-kadang sekarang itu, suka tidak suka warga Kota Bekasi yang memiliki lulusan SMK itu kalah bersaing,” bebernya.

“Bukan berarti SDM warga di Kota Bekasi tidak memiliki kompetensi. Tetapi akan kita tingkatkan supaya SDM di Kota Bekasi bisa menjadi pemenang, di dalam semua pencarian kerja,” imbuhnya.

Mantan Kadisdik Kota Bekasi ini pun tak malu – malu mengungkapkan bahwa dirinya bakal melanjutkan program Wali Kota Bekasi sebelumnya yang menurutnya bagus.

Baca Juga:  Alamak, Bacaleg PPP Kota Bekasi Dompleng Bimtek Kemenparekraf untuk Sosialisasi

Ia mengatakan akan mempertahankan program mantan Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi.

Karena menurutnya program Bang Pepen sapaan akrabnya, itu luar biasa. Jadi suka tidak suka program Bang Pepen itu masih bisa di pertahankan.

“Bukan untuk saya saja tetapi untuk semuanya dipertahankan. Karena Bang Pepen sebagai pemangku jabatan di Kota Bekasi waktu itu, saat ini harus bisa dipertahankan,” tukasnya.

“Kalau belum maju Kotanya ya akan kita tingkatkan dan lebih baik lagi. Posisinya, yang jelek-jelek jangan Apriori, kita akan coret konsep yang kurang baik,” tandasnya.

Terakhir, Uu berharap demokrasi di Kota Bekasi tetap terjaga, mengingat kini sudah ada tiga pasang Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi.

Baca Juga:  Bak Macan Ompong, Perludem Sayangkan Bawaslu Adukan KPU ke DKPP soal Akses Silon

Tak lupa Uu mengingatkan bahwa Kota Bekasi adalah Miniatur Indonesia. Prestasi Kota Bekasi sudah luar biasa. Ini harus dipertahankan oleh seluruh pasangan calon untuk berkompetisi dengan arif dan bijaksana.

“Harmonisnya itu jangan sampai melakukan hal-hal yang kurang baik, terutama untuk membubarkan persatuan dan kesatuan. Jangan sampai terpecah belah dengan adanya kepentingan – kepentingan dari segelintir pasangan – pasangan calon,” ujarnya.

“Saya mengajak agar semua yang berkompetisi dengan memberikan edukasi kepada masyarakat Kota Bekasi. Ini adalah demokrasi di Kota Bekasi itu harus dengan ketentuan. Jangan sampai pertarungan Pilkada itu memporak-porandakan kerukunan dan harmonisasi masyarakat Kota Bekasi,” pungkasnya.

Visited 243 times, 1 visit(s) today

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pesan Pj Gani kepada Kontestan Pilkada Kota Bekasi, Teladani Empat Sifat Nabi Muhammad SAW
Ditanya Soal Target di Pilgub Jabar, Ahmad Syaikhu Ikhtiar dan Berjuang Karena ada Peluang
Cagub Jabar Ahmad Syaikhu Turun Gunung Sosialiasikan Diri, Program serta Visi Misi
Tiga Paslon Pilkada Kota Bekasi Kompak Hadiri Maulid Akbar dan Dzikir Kebangsaan
Ricky Tambunan: Paslon Lain Hanya Tebar Janji, Tri Adhianto Sudah Terbukti
Tim Pemenangan ‘Ridho’ Optimis Raup Sejuta Suara Lebih di Pilkada Kota Bekasi
KPU Kota Bekasi Terima Tanggapan Masyarakat Terhadap Keabsahan Persyaratan Paslon
Usai Lantik Tim Pemenangan, Paslon ‘Ridho’ Target Menang Pilkada Kota Bekasi

Berita Terkait

Senin, 16 September 2024 - 14:25 WIB

Pesan Pj Gani kepada Kontestan Pilkada Kota Bekasi, Teladani Empat Sifat Nabi Muhammad SAW

Senin, 16 September 2024 - 11:39 WIB

Ditanya Soal Target di Pilgub Jabar, Ahmad Syaikhu Ikhtiar dan Berjuang Karena ada Peluang

Senin, 16 September 2024 - 11:09 WIB

Cagub Jabar Ahmad Syaikhu Turun Gunung Sosialiasikan Diri, Program serta Visi Misi

Senin, 16 September 2024 - 09:41 WIB

Tiga Paslon Pilkada Kota Bekasi Kompak Hadiri Maulid Akbar dan Dzikir Kebangsaan

Minggu, 15 September 2024 - 18:26 WIB

Ricky Tambunan: Paslon Lain Hanya Tebar Janji, Tri Adhianto Sudah Terbukti

Berita Terbaru

error: Content is protected !!