Bawaslu Tertibkan 1.336 APK selama Masa Kampanye Pemilu 2024 di Kota Bekasi

- Jurnalis

Kamis, 8 Februari 2024 - 00:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bekasi menggelar konferensi pers terkait pengawasan yang dilakukan pihaknya selama masa kampanye Pemilu 2024 di Kota Bekasi di Gedung Bawaslu Kota Bekasi, Rabu (07/02/2024) malam.

Ketua Bawaslu Kota Bekasi Vidya Nur Fathia mengatakan, setelah melakukan apel gabungan pengamanan alat peraga kampanye (APK) bersama sejumlah stakeholder pada Rabu (7/2/2024), pihaknya akan mulai melakuan penertiban alat peraga kampanye (APK) pada 11-13 Februari atau selama masa tenang.

“Selama masa tenang, kami bersama stakeholer, yakni TNI atau Kodim 0507, Polres, dan Pemkot Bekasi akan melakukan penertiban APK. Jadi, kami juga minta dukungan masyarakat, khususnya rekan media untuk turut mengawasi,” ujar Vidya.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu di tempat yang sama, Koordinator Divisi Penanganan dan Pelanggaran, Muhamad Sodikin membeberkan bahwa sepanjang masa kampanye, Bawaslu mencatat ada total 1.336 APK yang ditertibkan pihaknya.

“Sedangkan ada 5 laporan terkait perusakan APK, dugaan pelanggaran netralitas ASN dan BUMN, serta penurunan 1.336 APK selama masa kampanye,” ungkap Sodikin.

Masih di tempat yang sama, Koordinator Divisi Pencegahan Pelanggaran Pemilu, Chairunnisa mengatakan bahwa Bawaslu akan memberikan waktu kepada para parpol atau peserta pemilu untuk melakukan sendiri penurunan atribut kampanye masing-masing.

“Karena kalau diserahkan kepada masyarakat, akan membahayakan. Jadi, selain memberikan kesempatan kepada parpol dan peserta pemilu untuk menurunkan APK masing-masing, kami bersama OPD pun akan turun langsung menertibkan atau menurunkan APK,” tukasnya.

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Jelang Muscab III, BPC HIPMI Kota Bekasi Mencari Ketua Baru, Ini Dia Syarat-syaratnya
Demi Profesionalisme dan Reformasi Birokrasi ASN, IMS Dukung Wali Kota Bekasi Gelar Mutasi dan Rotasi
Aktivis Tuding Proses Rekrutmen SPI RSUD CAM Kota Bekasi Tidak Transparan
Terkait Temuan Limbah Medis di TPA Sumurbatu, Kadis LH Kota Bekasi Bilang Begini
DLH Ditarget Terapkan Sanitary Landfill di TPA Sumurbatu, Anggaran Baru Disetujui Rp20 Miliar
Setelah Libur Ramadan dan Lebaran, CFD Kota Bekasi Kembali Digelar Pekan Ini
Pemkot Bekasi Jadwalkan Pembentukan Panitia Seleksi untuk Pemilihan Direktur PT Mitra Patriot (Perseroda)
Pemerintah Kota Bekasi Alokasikan Rp 726 Miliar untuk Gaji 7.995 PPPK, Pelantikan Dijadwalkan Juli 2025

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 18:09 WIB

Jelang Muscab III, BPC HIPMI Kota Bekasi Mencari Ketua Baru, Ini Dia Syarat-syaratnya

Senin, 21 April 2025 - 16:36 WIB

Demi Profesionalisme dan Reformasi Birokrasi ASN, IMS Dukung Wali Kota Bekasi Gelar Mutasi dan Rotasi

Senin, 21 April 2025 - 16:27 WIB

Aktivis Tuding Proses Rekrutmen SPI RSUD CAM Kota Bekasi Tidak Transparan

Senin, 21 April 2025 - 16:06 WIB

Terkait Temuan Limbah Medis di TPA Sumurbatu, Kadis LH Kota Bekasi Bilang Begini

Senin, 21 April 2025 - 10:34 WIB

Setelah Libur Ramadan dan Lebaran, CFD Kota Bekasi Kembali Digelar Pekan Ini

Berita Terbaru

error: Content is protected !!