Kurangi Kesenjangan Ekonomi, Heri – Sholihin Bakal Gratiskan PBB Bagi Keluarga Prioritas

- Jurnalis

Rabu, 28 Agustus 2024 - 18:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi Heri Koswara dan H Sholihin (Gus Shol) usai daftar ke KPU Kota Bekasi, Rabu (28/08/2024).

Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi Heri Koswara dan H Sholihin (Gus Shol) usai daftar ke KPU Kota Bekasi, Rabu (28/08/2024).

KOTA BEKASI – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi, Heri Koswara dan Sholihin, berkomitmen untuk mengurangi kesenjangan ekonomi di Kota Bekasi melalui program pembebasan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) bagi keluarga prioritas.

Adapun, program tersebut dirancang untuk meringankan beban ekonomi keluarga yang masuk dalam kategori prioritas, seperti keluarga pejuang, warga miskin, lansia, dan difabel.

Juru Bicara Pasangan Heri Koswara dan Sholihin, Adhika Dirgantara, mengatakan bahwa pembebasan PBB ini merupakan langkah konkret untuk memastikan keadilan sosial di tengah masyarakat.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami percaya bahwa semua warga Bekasi berhak atas kehidupan yang layak, terutama mereka yang berada dalam kondisi ekonomi sulit. Keluarga prioritas ini adalah mereka yang pendapatannya bahkan tidak mampu untuk memenuhi kebutuhan dasar, seperti makan, apalagi membayar PBB. Oleh karena itu, Heri – Sholihin akan menggratiskan PBB untuk mereka,” ucap Anggota DPRD Kota Bekasi periode 2024 – 2029 yang baru saja dilantik ini kepada rakyatbekasi di Gedung KPU Kota Bekasi, Rabu (28/08/2024) selepas melakukan pendampingan terhadap Heri Koswara dan Sholihin sebagai kontestan Pilkada Serentak 2024.

Sosok Heri Koswara yang merupakan asli putra Bekasi, kata dia, memiliki pengalaman panjang sebagai anggota DPRD Kota Bekasi serta DPRD Provinsi Jawa Barat, tentunya sangat memahami kebutuhan dan aspirasi warga Bekasi.

“Sebagai putra daerah, Bang Heri berkomitmen untuk membawa solusi nyata bagi warga Bekasi, khususnya dalam meringankan beban ekonomi keluarga yang kurang mampu,” pungkasnya.

Follow WhatsApp Channel rakyatbekasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Sinkronisasi Data Pemilih untuk Pemilu 2029, KPU Kota Bekasi Tekan Angka Golput
Bawaslu Kota Bekasi Raih Penghargaan Terbaik se-Jawa Barat dalam Penyelesaian Sengketa Pilkada 2024
Mahkamah Konstitusi Bacakan Putusan 40 Gugatan Pilkada Besok Senin
Boikot Retreat Artinya Membangkang ala Megawati Terhadap Prabowo
Bawaslu RI: Politik Uang dan Hoaks adalah Musuh Demokrasi
Jadi Tersangka, Eks Kader Banteng: Terimakasih KPK, Hasto adalah Hama di PDI Perjuangan
Tunda Perjalanan ke Magelang, Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Tunggu Arahan Ketua Umum PDI Perjuangan
Instruksi Harian Megawati Soekarnoputri Dinilai Mengganggu Konsentrasi Kepala Daerah dan Wakilnya

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 11:13 WIB

Sinkronisasi Data Pemilih untuk Pemilu 2029, KPU Kota Bekasi Tekan Angka Golput

Kamis, 13 Maret 2025 - 10:10 WIB

Bawaslu Kota Bekasi Raih Penghargaan Terbaik se-Jawa Barat dalam Penyelesaian Sengketa Pilkada 2024

Minggu, 23 Februari 2025 - 12:36 WIB

Mahkamah Konstitusi Bacakan Putusan 40 Gugatan Pilkada Besok Senin

Minggu, 23 Februari 2025 - 12:24 WIB

Boikot Retreat Artinya Membangkang ala Megawati Terhadap Prabowo

Minggu, 23 Februari 2025 - 04:22 WIB

Bawaslu RI: Politik Uang dan Hoaks adalah Musuh Demokrasi

Berita Terbaru

error: Content is protected !!